Estusaputra, Bagus (2019) Pengaruh Busy Director dan Experienced Director terhadap Profitabilitas Perusahaan. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.
Text
1115040032 - Bagus Estusaputra - Pengaruh _i_Busy Director__i_ dan _i_Experienced Director__i_ terhadap Profitabilitas Perusahaan.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Tujuan sebuah perusahaan adalah untuk mencapai atau memperoleh laba maksimal untuk kemakmuran pemilik perusahaan, dan untuk menjaga kelangsungan hidup perusahaan (going concern). Laba memiliki keterkaitan erat dengan kinerja perusahaan. Kinerja perusahaan dapat diukur melalui profitabilitas. Profitabilitas merupakan kemampuan yang dicerminkan oleh perusahaan dalam menghasilkan laba. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa bagaimana pengaruh Busy Director dan Experienced Director terhadap profitabillitas perusahaan melalui ROA (Return On Asset), ROE (Return On Equity), dan NPM (Net Profit Margin) pada perusahaan sektor transportasi, utilitas, infrastruktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada periode 2013-2017. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif. Populasi yang terdapat pada penelitian ini berjumlah 360 populasi observasi perusahaan dimana 181 observasi perusahaan sebagai sampel penelitian yang dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling. Alat uji yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian secara parsial mengungkapkan bahwa busy director berpengaruh pada ROA (Return On Asset) dan ROE (Return On Equity). Sedangkan busy director tidak berpengaruh pada NPM (Net Profit Margin). Namun, variabel experienced director tidak berpengaruh pada ROA, ROE dan NPM. Penelitian ini juga memasukkan variabel kontrol untuk menjelaskan hubungan antara busy director dan experienced director dengan profitabilitas perusahaan dengan (Firm Size), (Firm Age), dan Leverage.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | No Inventaris :5400/MB-15/2019_Lokasi TA : 50 |
Uncontrolled Keywords: | Busy Director, Experienced Director, ROA (Return On Asset), ROE (Return On Equity), NPM (Net Profit Margin) |
Subjects: | MB - Manajemen Bisnis > Manajemen Pemasaran |
Divisions: | Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D4 Manajemen Bisnis Maritim |
Depositing User: | Unnamed user with email repository@ppns.ac.id |
Date Deposited: | 15 Nov 2019 04:16 |
Last Modified: | 23 Jun 2021 08:00 |
URI: | http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/2198 |
Actions (login required)
View Item |