PERANCANGAN KAPAL PENYEBERANGAN FIBERGLASS REINFORCED PLASTIC (FRP) SEBAGAI PENUNJANG PARIWISATA PANTAI GILI LABAK

SARIFA, WARIDATUS (2024) PERANCANGAN KAPAL PENYEBERANGAN FIBERGLASS REINFORCED PLASTIC (FRP) SEBAGAI PENUNJANG PARIWISATA PANTAI GILI LABAK. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0120040023 - Waridatus Sarifa - Perancangan Kapal Penyeberangan _i_Fiberglass Reinforced Plastic__i_ (FRP) sebagai Penunjang Pariwisata Pantai Gili Labak.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Pantai Gili Labak merupakan destinasi wisata yang mampu menarik wisatawan. Namun, permasalahan terhadap tempat wisata ini adalah kualitas pelayanan fasiltas transportasi laut yang digunakan untuk menyeberang masih minim. Masih ditemukannya kecelakaan kecil yang terjadi dan kondisi kapal yang belum memenuhi ekspetasi para wisatawan. Tujuan dari penelitian Tugas Akhir ini adalah merancang desain kapal penyeberangan bermaterial Fiberglass Reinforced Plastic (FRP) dengan rute Pelabuhan Kalianget – Pantai Gili Labak. Penentuan ukuran utama kapal menggunakan metode regresi linier dan menghasilkan ukuran utama kapal, panjang (L) 13 meter, lebar (B) 3,1 meter, tinggi (H) 1,4 meter, sarat (T) 0,5 meter, dan Cb 0,5. Kapal penyeberangan dirancang memiliki fasilitas ruang utama yang bisa menampung 28 penumpang dan dilengkapi oleh toilet. Analisa hambatan kapal menggunakan metode savitsky menghasilkan hambatan lambung dengan mesin 175 HP x 2 dengan kecepatan 24 knots yang membutuhkan estimasi waktu perjalanan 34,741 menit pada kecepatan dinas. Perhitungan konstruksi mengacu pada regulasi BKI FRP 2021 dan diperoleh LWT sebesar 4,072 ton dan DWT sebesar 4,225 ton. Hasil perhitungan analisa floodable length secara keseluruhan telah memenuhi. Hasil perhitungan stabilitas mengacu pada regulasi kriteia IMO A749 pada 4 kondisi yang berbeda dan secara keseluruhan telah memenuhi persyaratan. Hasil analisa seakeeping, Operabilitas, MII, dan MSI mengacu pada kriteria Olson 1978 secara keseluruhan telah memenuhi persyaratan. Hasil desain kapal penyeberangan Pantai Gili Labak divisualisasikan kedalam bentuk 3D. Desain kapal penyeberangan ini diharapkan dapat menjadi rekomendasi untuk menunjang Pariwisata Pantai Gili Labak

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Fiberglass Reinforced Plastic, Gili Labak, Kapal Penyeberangan, Perancangan
Subjects: DC - Teknik Perancangan dan Konstruksi Kapal > Desain Interior Kapal (Ship Desain Interior)
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D4 Teknik Perancangan dan Kontruksi Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 16 Oct 2024 04:17
Last Modified: 16 Oct 2024 04:17
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/6110

Actions (login required)

View Item View Item