ANALISIS PENJADWALAN ULANG PADA PERBAIKAN KAPAL MAHKOTA NUSANTARA MENGGUNAKAN METODE CRITICAL PATH METHOD (CPM)

PUTRI, ABZELLA SEPTIKA (2024) ANALISIS PENJADWALAN ULANG PADA PERBAIKAN KAPAL MAHKOTA NUSANTARA MENGGUNAKAN METODE CRITICAL PATH METHOD (CPM). Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0221030021 - Abzella Septika Putri - Analisis Penjadwalan Ulang pada Perbaikan Kapal Mahkota Nusantara Menggunakan Metode _i_Critical Path Method__i_ (CPM).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Dalam perbaikan suatu kapal, diperlukan sebuah manajemen proyek untuk memudahkan dalam pembagian suatu pekerjaan agar terstruktur dan sesuai dengan waktu yang direncanakan. Dalam proyek perbaikan Kapal Mahkota Nusantara mengalami keterlambatan 5 hari dari jadwal perencanaan. Pada perencanaan proyek perbaikan kapal selama 18 hari namun pada pelaksanaan proyek menjadi 23 hari. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pekerjaan apa saja yang mengalami keterambatan pada perbaikan Kapal Mahkota Nusantara, pekerjaan apa saja yang termasuk jalur kritis, dan rekomendasi jadwal ulang dengan menggunakan Critical Path Method (CPM). Salah satu metode yang dapat digunakan dalam menganalisis data ini yaitu dengan metode Critical Path Method (CPM). Dalam penelitian ini mendapatkan hasil yaitu ada 15 pekerjaan yang mengalami keterlambatan yaitu pekerjaan pekerjaan supply aliran listrik, diberikan air tawar, docking, floating, dibuatkan gambar dan record, rantai jangkar dibersihkan, tail shaft propeller rudder, propeller dibersihkan, rudder Dibersihkan, car deck rewelding ring pengaman, DECK C, DECK D, ganti pipa pembuangan E ke D, Deck E, dan undocking. Ada 9 pekerjaan yang berada pada jalur kritis yaitu pekerjaan dengan simbol A, B, C, D, G, K, S, AG, dan AK. Penjadwalan ulang menggunakan Critical Path Method (CPM) telah didapatkan durasi selama 18 hari yang dimana pada jadwal actual memiliki durasi selama 23 hari, dan ada 11 pekerjaan yang berada pada jalur kritis pada penjadwalan ulang yaitu pekerjaan dengan simbol A, B, C, D, E, G, H, K, S, AG, dan AK.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Keterlambatan, Penjadwalan Ulang, Critical Path Method
Subjects: SB - Teknik Bangunan Kapal > Inspeksi Kapal (Ship Inspection)
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D3 Teknik Bangunan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 02 Sep 2024 08:17
Last Modified: 06 Sep 2024 08:09
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5895

Actions (login required)

View Item View Item