ASYHURI, ANNIDA VEBIANA (2024) ANALISIS FAKTOR YANG MEMENGARUHI TINGKAT TEKANAN DARAH, TINGKAT DEHIDRASI, DAN KELELAHAN KERJA PADA PEKERJA DI WORKSHOP FABRIKASI PIPA BERDASARKAN UJI MULTIVARIATE ANALYSIS OF VARIANCE (MANOVA). Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.
Text
0520040116 - Annida Vebiana Asyhuri - Analisis Faktor yang Memengaruhi Tingkat Tekanan Darah, Tingkat Dehidrasi, dan Kelelahan Kerja pada Pekerja di _i_Workshop__i_ Fabrikasi Pipa Berdasarkan Uji _i_Multivariate Analysi.pdf Restricted to Repository staff only Download (9MB) | Request a copy |
Abstract
Pekerjaan konstruksi termasuk pekerjaan dengan beban kerja berat dan ditambah dengan lingkungan kerja di luar ruangan, sehingga dapat menimbulkan banyak risiko bagi pekerja. Dari hasil studi pendahuluan yang dilaksanakan pada November 2023 di sebuah workshop konstruksi fabrikasi pipa, beberapa pekerja mengeluhkan gejala-gejala kesehatan yang mengarah ke risiko hipertensi, dehidrasi, dan kelelahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh iklim kerja, beban kerja fisik, usia, status gizi, dan masa kerja terhadap tekanan darah, dehidrasi, dan kelelahan kerja pada pekerja di workshop fabrikasi pipa. Jumlah sampel pada penelitian ini adalah sebanyak 83 pekerja dari 8 area kerja. Metode penelitian yang digunakan yaitu uji pengaruh menggunakan metode One Way MANOVA. Hasil uji MANOVA menunjukkan bahwa variabel yang berpengaruh secara multivariat adalah beban kerja fisik (p-value = 0,005) dan status gizi (p-value = 0,036), kemudian secara individu semua variabel berpengaruh terhadap tingkat tekanan darah, tingkat dehidrasi, dan kelelahan kerja pada pekerja. Rekomendasi yang dapat diberikan adalah penggantian metode manual handling, penggunaan palet untuk pengangkatan, penggantian atap cluster/workshop, pengaturan jam kerja, rotasi tim kerja, pemenuhan kebutuhan kalori pekerja, aklimatisasi, penyesuaian load pekerjaan, pengecekan kesehatan tahunan, dan pemakaian APD wearpack yang sesuai.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Dehidrasi, Kelelahan Kerja, MANOVA, Tekanan Darah, Workshop Fabrikasi Pipa |
Subjects: | K3 - Teknik Keselamatan dan Kesehatan Kerja > Keselamatan dan Kesehatan Kerja Industri (Industrial Safety and Health) |
Divisions: | Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Keselamatan dan Kesehatan kerja |
Depositing User: | Unnamed user with email repository@ppns.ac.id |
Date Deposited: | 21 Aug 2024 07:56 |
Last Modified: | 09 Sep 2024 01:05 |
URI: | http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5728 |
Actions (login required)
View Item |