PUTRI, DIYAH AYU SUKOMTO (2024) ANALISIS PENGARUH KEBISINGAN, KARAKTERISTIK INDIVIDU, DAN STRES KERJA TERHADAP KELELAHAN KERJA DI WORKSHOP FABRIKASI BAJA. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.
Text
0520040019 - Diyah Ayu Sukamto Putri - Analisis Pengaruh Kebisingan, Karakteristik Individu, dan Stres Kerja terhadap Kelelahan Kerja di _i_Workshop__i_ Fabrikasi Baja.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Tenaga kerja memiliki peran penting dalam kemajuan industri sehingga kesejahteraan pekerja harus diperhatikan. Risiko yang mungkin dialami pekerja ialah kelelahan kerja dan stres kerja. Berdasarkan hasil dari observasi awal yang dilakukan pada 30 pekerja di workshop menghasilkan 33% pekerja sangat lelah. Hasil uji stres kerja menghasilkan 17% pekerja dengan stres kerja berat. Berdasarkan data sekunder terdapat 4 area workshop dengan intensitas kebisingan yang melebihi NAB. Berdasarkan masalah diatas, peneliti berminat melakukan penelitian Analisis Pengaruh Kebisingan, Karakteristik Individu dan Stres Kerja Terhadap Kelelahan Kerja di Workshop Fabrikasi Baja. Pengambilan data dengan alat ukur Sound Level Meter, kuesioner SDS (Survei Diagnosis Stres) dan KAUPK2 (Kuesioner Alat Ukur Perasaan Kelelahan Kerja). Sampel penelitian menggunakan full sampling dan pengolahan data dengan metode regresi logistik ordinal. Hasil penelitian untuk uji pengaruh serentak berpengaruh secara signifikan terhadap kelelahan kerja dengan nilai p-value 0,00 < 0,05. Sedangkan uji pengaruh secara parsial untuk keempat variabel independen berpengaruh secara signifikan terhadap kelelahan kerja yaitu variabel usia, kebiasaan merokok, kebiasaan olahraga dan stres kerja dengan nilai p-value 0,00 < 0,05. Rekomendasi antara lain pengaturan ulang jam kerja, memasang poster keselamatan kerja, meningkatkan budaya kerja yang sehat, memberikan reward, diadakan gathering, dilakukan analisa dan penyesuaian pembebanan kerja.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kelelahan Kerja, KAUPK2, Regresi Logistik Ordinal, Stres Kerja, SDS |
Subjects: | K3 - Teknik Keselamatan dan Kesehatan Kerja > Ergonomi Industri dan dan Kehandalan Manusia (Industrial Ergonomic and Human Reability) |
Divisions: | Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Keselamatan dan Kesehatan kerja |
Depositing User: | Unnamed user with email repository@ppns.ac.id |
Date Deposited: | 21 Aug 2024 04:09 |
Last Modified: | 09 Sep 2024 01:10 |
URI: | http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5711 |
Actions (login required)
View Item |