SISTEM CHARGING DAN MONITORING BATERAI SEBAGAI SUMBER DAYA NAVIGASI PADA MOORING BUOY

SATRIA PRATAMA, VIKI (2023) SISTEM CHARGING DAN MONITORING BATERAI SEBAGAI SUMBER DAYA NAVIGASI PADA MOORING BUOY. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0419040038 - Viki Satria Pratama - Sistem i Charging _i dan i Monitoring _i Baterai Sebagai Sumber Daya Navigasi pada i Mooring Buoy _i -1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Pemanfaatan energi telah berkembang dan meningkat sesuai dengan perkembangan manusia itu sendiri. Usaha untuk mendapatkan energi alternatif telah lama dilakukan untuk mengurangi ketergantungan terhadap sumber daya minyak bumi. Pemanfaatan pembangkit listrik tenaga surya di Indonesia memiliki potensi yang sangat besar, didukung dengan letak geografis dan iklim yang ada. Indonesia yang berada dalam wilayah khatulistiwa rata-rata setiap harinya mendapatkan intensitas penyinaran selama 10 sampai 12 jam. Untuk itu dibutuhkan sebuah sistem yang dapat melakukan pengisian baterai secara otomatis dan efisien, serta dapat memantau kesehatan dari baterai tersebut dengan menggunakan metode Three Steps Charging. Hasil penelitian ini bahwa pengujian BuckBoost converter dapat bekerja dengan baik pada duty cycle 47,5% hingga 72% dengan efisiensi rata rata saat mode buck sebesar 78,31% dan pada mode boost sebesar 67,61%. Pada proses pengisian baterai menggunakan Three Steps Charging telah berhasil yang dimana mode constant current memiliki arus rata- rata 1,9 Ampere, mode constant voltage dengan tegangan rata-rata 14.35V dan mode floating tegangan akan dipertahankan 13,8V.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 7630/PE-19/2023 Lokasi TA : 761
Uncontrolled Keywords: Energi, Tenaga Surya, Baterai, Navigasi, Mooring Buoy.
Subjects: PE - Teknik Kelistrikan Kapal > Sistem Distribusi dan Pembangkit Listrik
Divisions: Jurusan Teknik Kelistrikan Kapal > D4 Teknik Kelistrikan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 29 Feb 2024 02:59
Last Modified: 29 Feb 2024 02:59
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5627

Actions (login required)

View Item View Item