Imansyah, Kemal Abdi (2016) PERANCANGAN SEPEDA FIXIE LIPAT DAN ANALISA KONSEP DESAIN TERBAIK. Diploma thesis, POLITEKNIK PERKAPALAN NEGERI SURABAYA.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Seiring perkembangan jaman fungsi dari sepeda mulai berubah dari hanya sekedar alat transportasi. Kebutuhan kaum urban akan penggunaan sepeda dengan tingkat mobilitas dan tempat penyimpanan yang minim menjadi alasan berkembangnya model sepeda. Sepeda lipat adalah jenis sepeda yang dapat dilipat sehingga dapat mempunyai tempat penyimpanan minim. Namun sepeda lipat kebanyakan menggunakan ban berdiameter kecil yang mengurangi efisiensi berkendara. Salah satu jenis sepeda yang menggunakan diameter ban besar adalah tipe sepeda fixie. Sepeda fixie jauh lebih simple, karena spare part hanya frame dan roda. Ada beberapa faktor yang harus diperhatikan dalam perancangan sepeda salah satu faktornya adalah bentuk dan kekuatan rangka sepeda. Kelebihan sepeda fixie yaitu simple dapat dipakai maju dan mundur (sepeda action), minimalis dan lebih ringan. Dari kelebihan sepeda fixie itu penulis mengembangkan konsep sepeda fixie menjadi sepeda fixie lipat. Penerapkan ilmu konsep desain untuk membantu perancangan sepeda fixie lipat mampu memenuhi kebutuhan yang diperlukan berdasarkan pasaran. Konsep desain dilakukan dengan melakukan identifikasi kebutuhan terhadap pengguna sehingga ide dalam perancangan sepeda fixie lipat tidak semata dari hasil pemikiran seorang desainer. Perancangan sepeda fixie lipat dilakukan dengan analisa ergonomi dan analisa kekuatan untuk memenuhi fungsi yang aman dan nyaman. Perancangan dan analisa sepeda dilakukan menggunakan software catia dan solidwork. Analisis konsep desain sepeda fixie lipat dapat menjadi acuan atau sarana pembanding untuk desain sepeda lipat yang ada. Untuk dapat di jadikan jawaban atas kebutuhan masyarakat urban yang membutuhkan sepeda dengan tingat mobilitas tinggi. Kata kunci : fixie, ergonomi. produk existing, rangka sepeda, sepeda fixie, sepeda lipat, ABSTRACT As the development time function of the bike began to change from just a means of transportation. The needs of urban people will use the bike with the level of mobility and minimal storage space is the reason the development of bike models. Folding bike is the kind of bike that can be folded so as to have minimal storage space. But the folding bike market mostly use small-diameter tires that reduces the efficiency drive. One type of bicycle that uses a large diameter tires are the type fixie. Fixie bike is much more simple, because the spare part only the frame and wheels. There are several factors that must be considered in the design of the bike one factor is the shape and strength of the bike frame. Excess fixie bike that can be used simple forward and backward (bike action), minimalist and lighter. Of excess bike fixe, the authors developed the concept into a fixie bike folding. Applying the science of design concepts to help design a folding fixie bike will be able to meet the needs required by the market. The concept design is done by identifying the needs of the users so that the ideas in the design of folding fixie not merely from the ideas of a designer. Design fixie bike folding is done with ergonomics analysis and analytical power to fulfill the function of a safe and comfortable. Design and analysis was performed using software catia and solidwork. Analysis fixie bike folding design concept is to be a reference or comparison means for folding bike designs that exist. Can be made to answer to the needs of urban communities who need a bike. Keywords: bicycles, catia, design, ergonomics, fixie, folding bicycless
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | ?? tddm ?? |
Depositing User: | Unnamed user with email repository@ppns.ac.id |
Date Deposited: | 12 Sep 2018 03:43 |
Last Modified: | 12 Sep 2018 03:43 |
URI: | http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/536 |
Actions (login required)
View Item |