Dianto, Maulana Muslim (2023) RANCANG BANGUN MODIFIKASI PAD EYE PADA GALANGAN PT DOK PANTAI LAMONGAN. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.
Text
0319040065 - Maulana Muslim Dianto - Rancang Bangun Modifikasi i Pad Eye _i pada Galangan PT Dok Pantai Lamongan.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Fungsi dari pad eye memberikan titik dimana katrol yang dapat dikaitkan langsung sesuai dengan desain yang memenuhi. Pad eye dipasang dengan cara dilas pada daerah yang diinginkan. Dalam melakukan proses pemasangan pad eye terdapat kendala yang dialami contohnya pada pemasangan pad eye yang memakan waktu karena proses pengelasan dan pengelasan yang tidak tepat. Dilakukannya modifikasi pad eye untuk mempermudah melakukan pemasangan secara cepat. Modifikasi pad eye memiliki clamp yang bisa diatur lebarnya sesuai dengan tumpuannya. Tumpuan pad eye menggunakan baja dengan profil H. langkah awal dari modifikasi pad eye ini dilakukan pemodelan untuk mengetahui desain yang sesuai pada tumpuannya, setelah itu dilakukan pemilihan material. Dilanjutkan dengan perhitungan tegangan izin, tarik dan geser. Setelah hasil perhitungan memenuhi kriteria keamanan, dilanjutkan dengan pengujian modifikasi pad eye menggunakan load cell. Perhitungan yang didapatkan yakni tegangan tarik terbesar 18,387 MPa, tegangan geser terbesar 45,969 MPa dari kedua tegangan tersebut dibandingkan dengan tegangan izin sebesar 72 MPa maka dapat memenuhi kriteria keamanan. Nilai kekuatan baut adalah 7,661 MPa dari hasil tersebut dibandingkan dengan tegangan izin sebesar 60 MPa. Hasil perhitungan menunjukkan konstruksi modifikasi pad eye memenuhi kriteria keamanan. Pada pengujian kekuatan, didapatkan kesimpulan bahwa modifkasi pad eye mampu mengangkat beban dari 500kg hingga 1500kg.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | No. Inventaris : 7097/D4ME-19/2023 Lokasi TA : 814 |
Uncontrolled Keywords: | modifikasi, pad eye, mengangkat, tegangan tarik, tegangan geser. |
Subjects: | ME - Teknik Permesinan Kapal > Mesin Kapal |
Divisions: | Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Permesinan Kapal |
Depositing User: | Unnamed user with email repository@ppns.ac.id |
Date Deposited: | 12 Jan 2024 08:10 |
Last Modified: | 12 Jan 2024 08:10 |
URI: | http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5339 |
Actions (login required)
View Item |