Putra, Muhammad Ryski Syah (2023) PERANCANGAN KAPAL AMPHIBIOUS MULTIPURPOSE DREDGER DI WILAYAH ALUR PELAYARAN TIMUR SURABAYA. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.
Text
0119040018 - Muhammad Ryski Syah Putra - Perancangan Kapal i Amphibious Multipurpose Dredger _i di Wilayah Alur Pelayaran Timur Surabaya.pdf Restricted to Repository staff only Download (6MB) | Request a copy |
Abstract
Pelabuhan Tanjung Perak mempunyai kedudukan strategis selaku salah satu pintu gerbang Indonesia dalam mendukung aktivitas lintas transportasi angkutan laut dari serta ke Kawasan Timur Indonesia, termasuk Jawa Timur. Alur Pelayaran Timur Surabaya (APTS) merupakan penghubung Pelabuhan Tanjung Perak serta pelabuhan lain di wilayah Alur Pelayaran Barat Surabaya (APBS) dengan pelabuhan di Jawa Timur bagian timur. Alur pelayaran yang begitu ramai dan padat membuat sedimen atau material-material lain dari proses pengikisan batuan terbawa oleh arus dan gelombang ke jalur pelayaran. Berdasarkan Studi Investigasi dan Desain (SID) pada Alur Pelayaran Timur Surabaya diketahui bahwa kondisi eksisting APTS memiliki panjang 37,04 km dan kedalaman rata-rata minimal -3,5 m LWS. Sedimen di jalur Pelayaran Timur Surabaya yang terbentuk sudah terlalu tinggi dapat menyebabkan kapal karam dan tenggelam. Untuk mengatasi permasalahan tingginya sedimentasi dan banyaknya sampah yang tedapat di alur pelayaran, maka dibutuhkan tindakan perngerukan. Dalam Tugas Akhir ini perancangan dimulai dari penentuan ukuran utama kapal kemudian dilanjutkan dengan pembuatan gambar rencana garis sampai gambar rencana umum. Selain itu dilakukan pula perhitungan berat kapal, analisis stabilitas dengan kondisi 4 muatan. Hal yang dapat disimpulkan dari Tugas Akhir ini yaitu kapal Amphibious Multipurpose Dredger memliki ukuran utama dengan panjang lambung = 14,3 meter, lebar 4,7 meter, tinggi 1,6 meter, dan sarat 1,1 meter dengan model monohull.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | No. Inventaris : 6961/D4DC-19/2023 Lokasi TA : 685 |
Uncontrolled Keywords: | Kapal Amphibious Multipurpose Dredger, Sedimentasi, Pengerukan, Stabilitas, Alur Pelayaran Timur Surabaya |
Subjects: | DC - Teknik Perancangan dan Konstruksi Kapal > Desain Interior Kapal (Ship Desain Interior) |
Depositing User: | Unnamed user with email repository@ppns.ac.id |
Date Deposited: | 09 Jan 2024 04:54 |
Last Modified: | 09 Jan 2024 04:54 |
URI: | http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5244 |
Actions (login required)
View Item |