ANALISIS PELUANG PENYELESAIAN PROYEK INSTALASI PIPING AND INSTRUMENTATION COMPRESSOR TYPE GAN AKIBAT UNPREDICTED WORK

Maheran, Syarifah (2023) ANALISIS PELUANG PENYELESAIAN PROYEK INSTALASI PIPING AND INSTRUMENTATION COMPRESSOR TYPE GAN AKIBAT UNPREDICTED WORK. Diploma thesis, Politeknik perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0819040045 - Syarifah Maheran - Analisis Peluang Penyelesaian Proyek Instalasi i Piping _i i and _i i Instrumentation _i i Compressor _i i Type _i i GAN _i Akibat i Unpredicted _i i Work _i -2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Kasus keterlambatan terjadi pada Proyek Piping and Instrumentation Compressor Type GAN. Proyek terdiri dari penambahan line pipa baru dan kompresor beserta instrumen pendukungnya, durasi plan 64 hari menjadi 89 hari. Keterlambatan terjadi akibat unpredicted work pada tahap konstruksi pipa, sehingga kontraktor harus membayarkan denda penalti sebesar 1 per mil atau 0,1% per hari dengan nilai maksimal denda sebesar 5% dari kontrak. Berdasarkan latar belakang tersebut dilakukan analisis probabilitas keberhasilan penyelesaian proyek dengan menggunakan metode Program Evaluation Review Technique (PERT) pada 4 kondisi penjadwalan. Pertama, penjadwalan durasi dan jumlah manpower sesuai kontrak/ plan didapatkan probabilitas keberhasilan sebesar 50% dan biaya sebesar Rp724.952.694,80. Kedua, penjadwalan riil probabilitas 100% didapatkan durasi selama 89 hari dengan probabilitas keberhasilan sebesar 0,28% dan biaya sebesar Rp752.171.545,23. Ketiga, penjadwalan penambahan jumlah manpower sejumlah 2,5 kali pada scope pekerjaan perpipaan didapatkan durasi selama 56 hari dengan probabilitas keberhasilan sebesar 99,94% dan biaya sebesar Rp719.141.535,42. Keempat, penjadwalan penambahan jumlah manpower sesuai kapasitas perusahaan pada scope pekerjaan perpipaan didapatkan durasi selama 62 hari dengan probabilitas keberhasilan sebesar 67,72% dan biaya sebesar Rp723.738.471,41. Penjadwalan penambahan manpower sejumlah 2,5 kali pada scope pekerjaan perpipaan dipilih sebagai rekomendasi perusahaan, karena memiliki durasi paling singkat dan biaya paling sedikit dibandingkan penjadwalan pada kondisi lainnya

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris :7427/TP-19/2023 Lokasi TA :448
Uncontrolled Keywords: Keterlambatan, Penjadwalan, Metode PERT, Tenaga Kerja.
Subjects: TPP - Teknik Perpipaan > Piping Fluid Mechanics & Thermodynamics
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Perpipaan
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 20 Oct 2023 09:07
Last Modified: 20 Oct 2023 09:07
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5170

Actions (login required)

View Item View Item