ANALISIS PENGARUH JUMLAH LAYER BUTTERING DAN KUAT ARUS PENGELASAN PADA MATERIAL SA-240 TYPE 304 DAN SA-516 GRADE 70 TERHADAP SIFAT MEKANIK, STRUKTUR MIKRO DAN FERRITE CONTENT

Rizaldi, Atok Ikram (2023) ANALISIS PENGARUH JUMLAH LAYER BUTTERING DAN KUAT ARUS PENGELASAN PADA MATERIAL SA-240 TYPE 304 DAN SA-516 GRADE 70 TERHADAP SIFAT MEKANIK, STRUKTUR MIKRO DAN FERRITE CONTENT. Diploma thesis, Politeknik perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0719040036 - Atok Ikram Rizaldi - Analisis Pengaruh Jumlah i Layer Buttering _i dan Kuat Arus Pengelasan pada Material SA-240 i Type _i 304 dan SA-516 i Grade _i 70 terhadap Sifat Mekanik, Struktur Mikro dan i Ferrite Con-1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Dissimilar metal welding merupakan penyambungan dua material berbeda jenis yang disebabkan oleh kebutuhan sifat mekanik yang diperlukan. Dissimilar metal welding biasanya memiliki sifat mekanik dan komposisi yang berbeda, oleh karena itu dilakukan proses buttering, buttering merupakan pengelasan pada daerah bevel yang berfungsi untuk memberikan sifat yang kompatibel untuk penyelesaian las berikutnya, dalam hal ini kuat arus juga berpengaruh dimana masukan panas yang sesuai dapat menghasilkan sifat mekanik yang optimal. Pada penelitian ini dilakukan eksperimen untuk mengetahui pengaruh jumlah layer buttering dan kuat arus pengelasan pada dissimilar metal welding terhadap nilai kuat tarik, kekerasan, struktur mikro dan ferrite content, proses pengelasan yang digunakan yaitu SMAW dan FCAW. Hasil pengujian tarik sudah memenuhi syarat keberterimaan ASME Section IX, dimana nilai rata rata kuat tarik tertinggi pada spesimen A4 dengan variasi 3 layer buttering dan kuat arus 160 A sebesar 551,42 MPa dan terendah pada spesimen A3 dengan variasi 3 layer buttering dan kuat arus 140 A sebesar 521,30 MPa. Hasil pengujian kekerasan mengalami peningkatan seiring bertambahnya heat input dimana kekerasan tertinggi terdapat pada weld metal spesimen A4 dengan variasi 3 layer buttering dan kuat arus 160 A sebesar 196,40 kgf/mm² dan terendah pada base metal SA-516 Grade 70 spesimen A1 dengan variasi 3 layer buttering dan kuat arus 140 A sebesar 140,62 kgf/mm². Hasil pengujian struktur mikro selaras dengan nilai kekerasanya, dimana semakin besar masukan panas struktur yang terbentuk semakin rapat yang menyebabkan nilai kekerasannya meningkat. Hasil pengujian ferrite content pada buttering dan weld metal didapatkan kandungan ferrite tertinggi pada spesimen A4 dengan variasi 3 layer buttering dan kuat arus 160 A sebesar 6,6 FN dan 6,7 FN, dan terendah pada spesimen A1 dengan variasi 2 layer buttering dan kuat arus 140 A sebesar 6,3 FN dan 6,1 FN. Pada semua pengujian tersebut dapat disimpulkan bahwa hasil pengujian tarik, kekerasan, struktur mikro, dan ferrite content berbanding lurus. Hasil dari penelitian ini dapat digunakan sebagai acuan dalam dunia industri mengenai dissimilar metal welding

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : Lokasi TA :
Uncontrolled Keywords: Buttering, Dissimilar Metal Welding, FCAW, SMAW.
Subjects: TPL - Teknik Pengelasan > Pengelasan (Welding)
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D4 Teknik Pengelasan
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 26 Sep 2023 08:31
Last Modified: 26 Sep 2023 08:31
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5098

Actions (login required)

View Item View Item