PENGEMBANGAN MODUL ELECTRIC MOTOR PROPULSION DENGAN PENGENDALIAN LAJU ALIRAN OTOMATIS BERBASIS PID (COHEN-COON)

SYAKURO, FAKHRUDDIN ABDHAN (2022) PENGEMBANGAN MODUL ELECTRIC MOTOR PROPULSION DENGAN PENGENDALIAN LAJU ALIRAN OTOMATIS BERBASIS PID (COHEN-COON). Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0918040020 - Fakhruddin Abdhan Syakuro - Pengembangan Modul i Electric Motor Propulsion _i Dengan Pengendalian Laju Aliran Otomatis Berbasis PID i (Cohen-Coon) _i .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Pada laboratorium elektronika daya memiliki sebuah alat untuk praktikum mahasiswa. Alat tersebut dinamakan electric motor propulsion training kit. Modul pembelajaran praktik ini merupakan prototipe (purwarupa) dari sistem penggerak elektrik yang ada di kapal. Pada modul pembelajaran praktik dilengkapi dengan propeler didalamnya. Selain propeler terdapat motor induksi, flow sensor, rotary encoder, inverter atau Variabel Frequency Drive (VFD), Human Machine Interface (HMI), dan Programmable Logic Controller (PLC). Pengendalian pada modul electric motor propulsion training kit masih manual dengan memasukkan nilai frekuensi pada inverter serta komunikasi yang digunakan komunikasi serial. Pada tugas akhir ini dibuat sebuah pengembangan modul electric motor propulsion dengan pengendalian laju aliran otomatis berbasis PID dengan metode tuning Cohen-Coon. Dari hasil penelitian ini didapatkan nilai Pb, Ti, Td dari metode tuning Cohen-Coon dengan nilai Pb = 38.7742%, Ti = 7.8209s, dan Td = 1.1892s. Pada setpoint 10 m 3 /h memiliki rise time sebesar 3.04 menit, overshoot sebesar 14% dan settling time sebesar 8.38 menit serta pada setpoint 20 m 3 /h memiliki rise time sebesar 3.46 menit, overshoot sebesar 21.5% dan settling time sebesar 12.38 menit.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: NO. INVENTARIS : 6766/TO-18/2022 LOKASI TA : 467
Uncontrolled Keywords: Laju Aliran, Electric Motor Propulsion, PID
Subjects: TO - Teknik Otomasi > Prototype
Divisions: Jurusan Teknik Kelistrikan Kapal > D4 Teknik Otomasi
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 12 Jan 2023 02:48
Last Modified: 12 Jan 2023 02:48
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/4734

Actions (login required)

View Item View Item