STUDI NUMERIK KINERJA PERPINDAHAN PANAS FLUIDA PERANTARA UNTUK EVAPORATOR JENIS INTERMEDIATE FLUID VAPORIZER PADA SISTEM REGASIFIKASI GAS ALAM CAIR

Alam, Hafizh Akbar (2022) STUDI NUMERIK KINERJA PERPINDAHAN PANAS FLUIDA PERANTARA UNTUK EVAPORATOR JENIS INTERMEDIATE FLUID VAPORIZER PADA SISTEM REGASIFIKASI GAS ALAM CAIR. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0818040031 - Hafizh Akbar Alam - Studi Numerik Kinerja Perpindahan Panas Fluida Perantara Untuk i Evaporator _i Jenis i Intermediate _i i Fluid _i i Vaporizer _i pada Sistem Regasifikasi Gas Alam Cair.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Bahan bakar PLTGU semula merupakan bahan bakar high speed diesel menjadi Liquified Natural Gas (LNG). Sistem regasifikasi diperlukan dalam menunjang proses pengubahan bahan bakar diesel menjadi LNG untuk itu diperlukan terminal regasifikasi, Liquified Natural Gas (LNG) terapung skala kecil, dibutuhkan juga sebuah alat regasifikasi dengan ukuran yang relatif kecil, namun memiliki performa yang baik. Intermediate Fluid Vaporizer (IFV) sebagai alat regasifikasi, sangat cocok digunakan karena jika dibandingkan dengan jenis alat regasifikasi lainnya seperti AAV dan ORV, IFV memiliki struktur dan bentuk yang paling sederhana dengan ukuran yang relatif kecil, serta performanya yang baik dalam proses regasifikasi. IFV menggunakan sebuah fluida perantara untuk proses penguapan LNG menuju fase gas. Jenis fluida perantara yang banyak digunakan pada IFV saat ini adalah Propana. Namun penggunaan Propana masih memiliki beberapa resiko seperti salah satunya adalah kebakaran.Sehingga, diperlukan fluida perantara pengganti Propana yang memiliki sifat tidak mudah terbakar. Analisis dilakukan menggunakan software simulasi proses untuk mendapatkan tekanan kerja, luas perpindahan panas, dan luas permukaan. Fluida yang dipilih harus memiliki kinerja perpindahan panas yang baik. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan baik dari nilai luas perpindahan panas, koefisien perpindahan panas, tekanan kerja dan dari segi keramahan lingkungan, fluida perantara pengganti propana yang mempunyai nilai tertinggi sesuai Scoring Intermediate Fluid adalah R-500. Sehingga Forane (R-500) cocok untuk menggantikan propana sebagai fluida perantara.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: NO. INVENTARIS : 6749/TP-18/2022 LOKASI TA : 409
Uncontrolled Keywords: IFV, LNG, Perpinahan Panas, Regasifikasi, Fluida Perantara.
Subjects: TPP - Teknik Perpipaan > Piping Fluid Mechanics & Thermodynamics
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Perpipaan
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 11 Jan 2023 07:36
Last Modified: 11 Jan 2023 07:36
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/4717

Actions (login required)

View Item View Item