RANCANG BANGUN MONITORING KUALITAS AIR TAMBAK UDANG VANAME DENGAN KONTROL PADDLE WHEEL BERBASIS MIKROKONTROLER

AMRULLAH, MUHAMMAD ‘UBAID (2022) RANCANG BANGUN MONITORING KUALITAS AIR TAMBAK UDANG VANAME DENGAN KONTROL PADDLE WHEEL BERBASIS MIKROKONTROLER. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0418040020 - Muhammad 'Ubaid Amrullah - Rancang Bangun i Monitoring _i Kualitas Air Tambak Udang Vaname dengan Kontrol i Paddle _i i Wheel _i Berbasis Mikrokontroler.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Tambak Udang vaname merupakan tempat budidaya udang vaname, tambak ini sangat dibutuhkan pengaturan kualitas air tambak untuk meningkatkan kualitas hidup udang vaname sesuai standar. Pertumbuhan udang vaname sangat dipengaruhi oleh perubahan temperatur, kadar oksigen, kadar ph dalam air, dan kadar amonia. Yang mana bila terdapat standar yang tidak terpenuhi dapat membuat kualitas hidup udang vaname menurun. Berdasarkan permasalahan tersebut peneliti membuat alat monitoring kualitas air tambak udang vaname dengan kontrol paddle wheel berbasis mikrokontroler. Pada penelitian ini peneliti menggunakan sensor DO, Sensor Suhu DS18B20, RTC, Sensor PH, dan Sensor Amonia sebagai monitoring kualitas air tambak udang vaname sesuai dengan yang dibutuhkan oleh udang vaname. Prinsip kerja sistem kontrol dari alat ini dimulai dengan pembacaan sensor suhu air dan sensor oksigen pada air, data dari pembacaan akan diproses oleh mikrokontroler yang sudah di program metode fuzzy. Pengujian alat dengan Sample waktu mulai dari 08:00-23:30 mendapatkan nilai rata rata suhu 29,2℃ dan kadar oksigen 3,09 mg/L. Kualitas air diukur dari parameter DO tanpa metode dan menggunakan metode sebesar 52,3% lebih rendah dari tanpa metode. Data pengujian integrasi sistem saat DO terukur 3,9 mg/L dan suhu terukur 32,6℃ putaran hasil penggunaan metode sebesar 1283 rpm dan tergolong putaran tinggi

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: NO. INVENTARIS : 6539/D4PE-18/2022 LOKASI TA : 665
Uncontrolled Keywords: Sensor DO, Sensor ds18b20, paddle wheel, fuzzy, mikrokontroler
Subjects: PE - Teknik Kelistrikan Kapal > Sistem Distribusi dan Pembangkit Listrik
Divisions: Jurusan Teknik Kelistrikan Kapal > D4 Teknik Kelistrikan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 06 Jan 2023 08:20
Last Modified: 06 Jan 2023 08:20
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/4610

Actions (login required)

View Item View Item