SIMULASI UJI PERFORMANCE PROPELLER KAPLAN 4-60 SERIES MENGGUNAKAN METODE COMPUTATIONAL FLUID DYNAMICS (CFD)

Aji, Bayu Baskoro (2022) SIMULASI UJI PERFORMANCE PROPELLER KAPLAN 4-60 SERIES MENGGUNAKAN METODE COMPUTATIONAL FLUID DYNAMICS (CFD). Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0318040061 - Bayu Baskoro Aji - Simulasi Uji i Performance Propeller Kaplan 4-60 Series _i Menggunakan Metode i Computational Fluid Dynamics (CFD) _i .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Satu aspek yang paling penting dalam pembuatan kapal ialah aspek perencanaan dibidang sistem propulsi. Adapun salah satu komponen penting dari sistem propulsi kapal yakni propeller. Jika perencanaan propeller tidak sesuai, maka kecepatan dinas tidak tercapai. Perencanaan propeller yang baik bisa dihitung dengan membaca diagram KT-KQ-J. Karena dari diagram tersebut bisa diketahui nilai thrust, torque, dan efficiency. Akan tetapi, pada salah satu kapal tugboat di PT.Rusianto Bersaudara ditemukan adanya ketidaksesuaian tipe propeller yang didaftarkan di badan klasifikasi dengan tipe propeller kaplan 4 series yang ada. Berdasarkan data dari owner, tipe propeller yang terdaftar di Badan Klasifikasi adalah Ka4-60 series. Sedangkan yang ada pada spesifikasi adalah Ka4-55 dan Ka4-70. Sehingga nilai thrust, torque dan efficiency tidak bisa diketahui. Oleh karena itu perlu dilakukan pengujian untuk mengetahui karakteristik dari propeller kaplan 4-60 series menggunakan pendekatan CFD. Dengan variasi putaran propeller 100, 300, 500 rpm dan velocity advance (Va) 1,2,3,4 m/s untuk mencari nilai thrust , torque, dan efficiency maksimumnya. Diperoleh nilai thrust dan torque maksimum berada pada rpm 500 dengan Va 1 m/s yakni sebesar 256.621 N dan 39.379,2 Nm. Selain itu, didapatkan nilai efficiency tertinggi berada pada Va 4 m/s dengan putaran sebesar 300 rpm menghasilkan efficiency sebesar 54 %.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: NO. INVENTARIS : 6490/D4ME-18/2022 LOKASI TA : 728
Uncontrolled Keywords: Propeller, Kaplan, CFD, Thrust, Torque, Efficiency.
Subjects: ME - Teknik Permesinan Kapal > Mesin Kapal
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Permesinan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 05 Jan 2023 01:09
Last Modified: 05 Jan 2023 01:09
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/4556

Actions (login required)

View Item View Item