ANALISIS PENGARUH VARIASI CAMPURAN LIMBAH SANDBLASTINGTERHADAP KARAKTERISTIK KOMPOSIT PAVING BLOCK

Nabila, Fatimah Nur (2022) ANALISIS PENGARUH VARIASI CAMPURAN LIMBAH SANDBLASTINGTERHADAP KARAKTERISTIK KOMPOSIT PAVING BLOCK. Diploma thesis, POLITEKNIK PERKAPALAN NEGERI SURABAYA.

[img] Text
0618040039 - Fatimah Nur Nabila - Analisis Pengaruh Variasi Campuran Limbah Sandblasting terhadap Karakteristik Komposit Paving Block.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Green manufacturing merupakan tren teknologi manufaktur yang berfokus pada proses produksi dengan mengutamakan eksekusi ramah lingkungan. PT. DPL mempunyai material sisa proses sandblasting berupa pasir silika, dimana pasir silika tersebut tergolong limbah B3 karena mengandung logam berat melebihi baku mutu berdasarkan PP No 101 Tahun 2014, namun limbah tersebut telah diuji toxicity test dan dihasilkan pratically non toxic / tidak berbahaya. Limbah pasir silika merupakan sisa bahan produksi yang dapat diolah kembali tentunya akan mengurangi limbah pasir silika pada industri galangan kapal dan dapat menguntungkan perusahaan. Pada penelitian ini pasir silika digunakan sebagai bahan pengganti agregat halus untuk menghasilkan paving block yang direncanakan dapat diterima pada mutu C sesuai dengan SNI 03-0691-1996 untuk pejalan kaki. Paving block yang diproduksi menggunakan rasio binder : agregat yaitu 1 : 4 dimana binder adalah semen sedangkan agregat halus berupa pasir lumajang, pasir silika, dan abu batu. Variasi penambahan pasir silika sebesar 0%, 20%, 40%, 60% bagian dari agregat halus. Uji sifat tampak, kuat tekan, dan resapan air menghasilkan, sifat tampak terbaik pada variasi PS40% dan PS60%, kuat tekan tertinggi pada variasi PS20% dengan nilai rata-rata 31,25±0,96 MPa sehingga mendapatkan mutu B untuk pelataran parkir, resapan air terendah pada variasi PS0% dengan nilai rata-rata 4,84±1,31% sehingga mendapatkan mutu B untuk pelataran parkir. Tercatat variasi PS20% mendapatkan nilai kuat tekan yang tinggi, dengan presentase resapan air cukup tinggi sebesar 7,23±0,04% (mutu C). Penambahan pasir silika mempunyai kemampuan serap air yang tinggi pada paving block, hal ini disebabkan karena karakter pasir silika yang mampu menyerap air lebih baik dibanding pasir lumajang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Invenaris : 6655/TDM-18/2022 Lokasi TA : 453
Uncontrolled Keywords: Paving block, Sandblasting, Green Manufacture, Non Toxic
Subjects: DM - Teknik Desain Manufaktur > Desain Eksperimen & Rekayasa Kualitas
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Desain Manufaktur
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 04 Jan 2023 05:44
Last Modified: 04 Jan 2023 05:44
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/4529

Actions (login required)

View Item View Item