PERANCANGAN ALAT BANTU PENGANGKAT PASIR DENGAN MINI ELECTRIC HOIST SERTA PENAMBAHAN SANDPOT BLASTING

Putri, Amelia Azzahra (2022) PERANCANGAN ALAT BANTU PENGANGKAT PASIR DENGAN MINI ELECTRIC HOIST SERTA PENAMBAHAN SANDPOT BLASTING. Diploma thesis, POLITEKNIK PERKAPALAN NEGERI SURABAYA.

[img] Text
0618040027 - Amelia Azzahra Putri - Perancangan Alat Bantu Pengangkat Pasir dengan i Mini Electric Hoist _i serta Penambahan i Sandpot Blasting _i .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Proses di PT. Lintech Duta Pratama mengalami keterlambatan progress dikarenakan proses pengisian sandpot masih menggunakan cara manual dan sandpot yang digunakan berkapasitas kecil. Sehingga penulis merancangkan alat bantu pengangkat pasir menggunakan mini electric hoist agar mempermudah pengisian sandpot. Dilakukan juga perbesaran kapasitas sandpot yang digunakan sebelumnya, agar dapat memenuhi produktivitas blasting per harinya. Metode perancangan yang digunakan adalah metode ulrich dengan membuat tiga konsep desain yang nantinya akan dipilih satu desain terbaik sesuai kriteria seleksi. Pembuatan desain dan analisis kekuatan struktur menggunakan software Autodesk Fusion 360. Dilakukan pula analisis ergonomic menggunakan metode RULA untuk menganalisa postur tubuh dan resiko cidera dari kedua alat ini. Analisis kekuatan struktur alat pengangkat pasir pada konsep desain terpilih didapatkan nilai minimum safety factor sebesar 1,889, nilai maksimum von mises stress sebesar 131,4 MPa pada sambungan antara rel dengan rangka panjang, dan nilai maksimum displacement sebesar 19,2 mm pada kaki rel. Kemudain analisis kekuatan struktur sandpot pada konsep desain terpilih didapatkan nilai minimum safety factor sebesar 1,768, nilai maksimum von mises stress sebesar 140,4 MPa pada support sandpot, dan nilai maksimum displacement sebesar 0,84 mm pada shell. Total anggaran biaya yang dibutuhkan untuk pembuatan kedua alat tersebut sebesar Rp 28.763.757,-.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: no. Inventaris : 6645/TDM-18/2022 Lokasi TA : 443
Uncontrolled Keywords: Sandpot, Mini Electric Hoist, RULA, Safety Factor.
Subjects: DM - Teknik Desain Manufaktur > Perencanaan, Pengendalian, dan Persediaan Produksi
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Desain Manufaktur
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 03 Jan 2023 01:59
Last Modified: 03 Jan 2023 01:59
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/4484

Actions (login required)

View Item View Item