Muhammad, Lutfi Sandi (2022) STUDI PERANCANGAN KAPAL PEMBANGKIT LISTRIK UNTUK PULAU SARANG DAN MECAN. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.
Text
0118040013 - Lutfi Sandi Muhammad - Studi Perancangan Kapal Pembangkit Listrik untuk Pulau Sarang dan Mecan.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
Sejak tahun 1970-an sampai saat ini, Kota Batam yang dibangun oleh Otorita Batam mengalami pertumbuhan penduduk hingga 158 kali lipat. Perkembangan tersebut tidak dibarengi dengan perkembangan suplai listrik yang merata pada pulau terpencil seperti Pulau Sarang dan Mecan. Tugas akhir ini bertujuan untuk menjawab permasalahan tersebut dengan membuat rancangan desain kapal pembangkit. Kapal pembangkit listrik ini memanfaatkan tenaga surya yang merupakan energi terbarukan sebagai pembangkit utama sedangkan tenaga angin dan diesel sebagai pembangkit cadangan. Langkah awal yang dilakukan adalah dengan menentukan ukuran utama kapal berdasarkan kebutuhan luas panel surya untuk selanjutnya mendesain model lambung dari kapal pembangkit listrik di aplikasi Maxsurf Modeller, setelah mendapatkan model lambung selanjutnya mendesain rencana umum untuk menempatkan alat pembangkit listrik di kapal. Langkah selanjutnya adalah mendesain konstruksi kapal mulai dari perhitungan beban, modulus, hingga penentuan profil sampai pada akhirnya dilakukan desain gambar konstruksi. Kapal pembangkit listrik ini dapat menghasilkan listrik hingga 1.433 kWH dalam satu hari. Hasil analisis teknis tersebut menghasilkan ukuran utama kapal pembangkit listrik dengan LPP = 101,6 m; B = 26,4 m; T = 5,5 m; H = 6,67 m; dan Cb = 0,84. Hasil analisis stabilitas pada kapal pembangkit listrik sudah memenuhi kriteria IMO A.749 CH.3
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | No. Inventaris : 6357/D4DC-18/2022 Lokasi TA : 629 |
Uncontrolled Keywords: | Desain, Krisis listrik, Kapal pembangkit listrik, Pulau Sarang dan Mecan, Sumber energi terbarukan |
Subjects: | DC - Teknik Perancangan dan Konstruksi Kapal > Desain Interior Kapal (Ship Desain Interior) |
Divisions: | Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D4 Teknik Perancangan dan Kontruksi Kapal |
Depositing User: | Unnamed user with email repository@ppns.ac.id |
Date Deposited: | 15 Nov 2022 02:37 |
Last Modified: | 15 Nov 2022 02:37 |
URI: | http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/4297 |
Actions (login required)
View Item |