Pratama, Dyan Putra (2015) SistemMonitoring dan Controlling Proses Fill BagTerintegrasi pada Produk Susu Menggunakan SCADA Wonderware. Diploma thesis, POLITEKNIK PERKAPALAN NEGERI SURABAYA.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Pada industri makanan dan minuman penggunaan mesin packingotomatis sudah banyak dipakai dengan tujuan agar jumlah produksi meningkat. Salah satu bentuknya adalah mesin filling. Kehandalan mesin fillingtergantung pada bagaimana mesin tersebut dibangun meliputi desain mekanik, elektrik, serta sensor yang digunakan. Semakin banyak parameter pada proses filling, maka semakin banyak sensor yang digunakan, sehingga dibutuhkan sistem untuk menyimpan data – data sensor untuk keperluan analisa sistem jangka panjang. Untuk memenuhi kebutuhan sistem tersebut diciptakanlah suatu sistem monitoringdan controllingmesin fillingdengan mengambil seluruh nilai dari pembacaan sensor untuk diintegrasikan menjadi satu dalam jaringan komunikasi SCADAdan ditampilkan dalam bentuk tampilan HMImeliputi tabel dan trending yang disimpan dalam sebuah database. Databasetersebut dijadikan sebuah report yang menjadi acuan proses analisa terhadap kehandalan mesin dan penentuan perencanaan perawatan mesin dengan cara melihat status dan nilai dari masing – masing parameter sensor terhadap setpoint. Penggunaan relaypada tiap – tiap sensor berjalan dengan baik sehingga data dari sensor dapat masuk dalam databasesesuai dengan nomor bagyang masuk pada proses filling. Nilai sensor dari hasil pembacaan dikirim ke SQL Server dengan akurat dan ditampilkan kembali pada Wonderwaredengan ActiveX Control datagrid. Dengan demikian pemantauan keadaan mesin dan proses perawatannya menjadi lebih terarah sesuai dengan hasil yang diinginkan. Kata kunci: Sistem monitoring, fill bag, SCADA, database ABSTRACT Food and beverage industry uses automated packaging machines with the goal of increasing the number production. One of it form is the filler machine. Reliability of filler machine depends on how the machine is built include mechanical design, electrical, and sensor used. The more parameters of the filling process are proportional to the number of sensors used, so it takes the system to store data of sensors for system analysis long-term. A system of monitoring and controlling the filler machine to meet the needs of the system is created by taking the entire value of sensor to be integrated into SCADA communications network and shown in the form of display and trending HMI includes a table stored in the database. The database is used as a report which is later becomes a reference for analysis process to determine the reliability of the machine and its maintenance planning by looking at the status and value of each parameter of sensor to the set point. The relays that are used on each sensor work well that the data from the sensors can be entered in the database in accordance with the number of bag which is got in to the filling process. The value of sensor can be sent to SQL Server accurately and displayed on Wonderware with the ActiveX Control of Datagrid. Therefore the monitoring of the state of the machine and its maintenance process become well-organized as result which is desired. Keywords: System monitoring, fill bag, SCADA, database
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Jurusan Teknik Kelistrikan Kapal > D4 Teknik Otomasi |
Depositing User: | Unnamed user with email repository@ppns.ac.id |
Date Deposited: | 08 Sep 2018 03:53 |
Last Modified: | 08 Sep 2018 03:53 |
URI: | http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/425 |
Actions (login required)
View Item |