ENGARUH PERLAKUAN ALKALI DAN UKURAN SERAT CHOPPED MATT FIBER TERHADAP KEKUATAN TARIK KOMPOSIT EPOXY BERPENGUAT SERAT BAGASSE

HARYANTI, ENGGAR DYAH NAILUFAH (2021) ENGARUH PERLAKUAN ALKALI DAN UKURAN SERAT CHOPPED MATT FIBER TERHADAP KEKUATAN TARIK KOMPOSIT EPOXY BERPENGUAT SERAT BAGASSE. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0617040010 - Enggar Dyah Nailufah Haryanti - Pengaruh Perlakuan Alkali Dan Ukuran Serat _i_Chopped__i_ _i_Matt__i_ _i_Fiber__i_ Terhadap Kekuatan Tarik Komposit _i_Epoxy__i_ Berpenguat Serat _i_Bagasse__i_.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Tebu ialah tumbuhan yang digunakan sebagai bahan utama pembuatan gula. Disisi lain, pemanfaatan ampas tebu belum optimal dimana rata-rata ampas tebu hanya digunakan sebagai bahan bakar proses produksi dan pembangkit listrik. Serat ampas tebu dapat diolah untuk pembuatan komposit. Kemanfaatan serat ampas tebu sebagai komposit ialah sifat mekanik yang cukup baik, tidak korosif, mudah didapat serta ramah lingkungan. Selain itu jika dibandingkan dengan serat sintetis, komposit dengan serat alam lebih ringan. Serat sintetis juga memiliki beberapa kekurangan yaitu dapat menyebabkan iritasi kulit serta melukai paru-paru saat proses produksi. Kali ini dilakukan penelitian mengenai pengaruh perlakuan alkali pada serat ampas tebu dan ukuran serat ampas tebu. Variasi konsentrasi NaOH yaitu sebanyak 0%, serta 3% selama 1 jam. Sedangkan variasi mengenai panjang serat ampas tebu yaitu 5 mm, 10 mm, serta 20 mm. Pembuatan komposit dilakukan dengan orientasi random dan bentuk serat Chopp Matt dengan komposisi 35%:65%. Komposit dengan kekuatan tarik paling tinggi diperoleh pada variasi proses delignifikasi konsentrasi NaOH 3% dan panjang serat 5 mm dengan kekuatan tarik sebesar 38,25±5,79 MPa. Kemudian kekuatan tarik terendah terjadi pada variasi panjang serat 10 mm dengan konsentrasi NaOH 0% dengan kekuatan tarik 15,48±0,88 MPa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 5842/TDM-17/2021 Lokasi TA : 376
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Kekuatan Tarik, Konsentrasi NaOH, Panjang Serat, Serat Bagasse.
Subjects: DM - Teknik Desain Manufaktur > Perencanaan, Pengendalian, dan Persediaan Produksi
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Desain Manufaktur
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 28 Apr 2022 01:20
Last Modified: 28 Apr 2022 01:20
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/4070

Actions (login required)

View Item View Item