Analisa Perbandingan Performa Antara Pompa Sentrifugal Dan Pompa Roda Gigi Dari Segi Ekonomis di PT. ALP Petro Industri

Hamdan, Rakhmad Ilham (2019) Analisa Perbandingan Performa Antara Pompa Sentrifugal Dan Pompa Roda Gigi Dari Segi Ekonomis di PT. ALP Petro Industri. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0316130031 - Rakhmad Ilham Hamdan - Analisa Perbandingan Performa Antara Pompa Sentrifugal Dan Pompa Roda Gigi Dari Segi Ekonomis di PT. ALP Petro Industri.pdf - Other
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

PT. ALP Petro Industri merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pelumas , yang produksinya mayoritas menggunakan pompa. Pompa merupakan salah satu alat yang penting untuk memindahkan fluida. Ada beberapa macam pompa salah satunya pompa sentrifugal dan pompa roda gigi dengan karakteristik yang berbeda. Pada pompa P-301 terdapat 2 pompa yang berfungsi untuk memindahkan fluida oli dari tanki ke Heat Exchanger. Salah satu pompa tersebut berjenis sentrifugal sedangkan menurut teori untuk memindahkan fluida dengan Viscositas tinggi lebih baik menggunakan pompa roda gigi. Maka perlu dilakukan analisa performa dari kedua pompa tersebut untuk mengoptimalkan proses produksi dan jumlah biaya perawatan untuk mengetahui pompa mana yang lebih ekonomis. Langkah penyelesaian yang digunakan pada pembahasan ini dilakukan secara berurutan mulai dari menghitung head losses total, head pompa, daya pompa dan jumlah biaya perawatan selama satu tahun. Kemudian membandingkan ekonomis antara pompa sentrifugal dan pompa roda gigi dari hasil perhitungan. Dari perhitungan didapatkan hasil pada pompa roda gigi memperoleh head sebesar 73,99 m dan daya 1,0389 Kw dan pompa sentrifugal memperoleh head sebesar 73,094 m dan daya sebesar 1,0048 Kw. Serta dari hasil perhitungan total biaya perawatan per-tahun pompa roda gigi lebih mahal dari pada pompa sentrifugal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 4931/D3MELJ-16/2019 _ Lokasi TA : 540
Uncontrolled Keywords: Pompa Sentrifugal, Pompa Roda Gigi, Fluida Oli
Subjects: ME - Teknik Permesinan Kapal > Mesin Kapal
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D3 Teknik Permesinan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 16 Dec 2019 03:23
Last Modified: 21 Jul 2021 09:04
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/2633

Actions (login required)

View Item View Item