Penilaian Risiko Postur Kerja Menggunakan Metode Workplace Ergonomic Risk Assessment dan Perbaikan Stasiun Kerja Pekerjaan Perakitan Tulangan pada Perusahaan Pembuat Beton

Purwanto, Syafrizal Carnov (2019) Penilaian Risiko Postur Kerja Menggunakan Metode Workplace Ergonomic Risk Assessment dan Perbaikan Stasiun Kerja Pekerjaan Perakitan Tulangan pada Perusahaan Pembuat Beton. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0515040080 - Syafrizal Carnov Purwanto - PENILAIAN RISIKO POSTUR KERJA MENGGUNAKAN METODE _i_WORKPLACE ERGONOMIC RISK ASSESSMENT__i_ DAN PERBAIKAN STASIUN KERJA PEKERJAAN PERAKITAN TULANGAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Proses pembuatan beton masih banyak menggunakan tenaga manusia. Salah satu proses yang masih menggunakan banyak tenaga manusia adalah pembuatan rakitan tulangan sistem pra cetak yang pengerjaannya dilakukan secara manual. Hasil dari kuisioner Nordic Body Map (NBM) yang telah dibagikan kepada seluruh pekerja di bagian perakitan tulangan yang berjumlah 47 orang, dapat diketahui bahwa sebanyak 2% pekerja mengalami tingkat risiko rendah, 79% risiko menengah dan sebanyak 19% risiko tinggi. Terdapat pekerjaan manual handling yakni pengangkatan material. Melihat kondisi yang seperti itu, penelitian ini akan membahas mengenai penilaian postur kerja menggunakan metode Workplace Ergonomic Risk Assessment (WERA) serta menganalisis risiko pekerjaan manual handling menggunakan Recommended Weight Limit (RWL) dan Composite Lifting Index (CLI). Hasil penilaian postur tubuh yang telah dilakukan, pada seluruh bagian proses perakitan tulangan didapatkan risiko medium dan hasil analisis manual handling didapatkan nilai composite lifting index 1,977 pada origin dan 1,779 pada destination yang berati risiko pada kegiatan tersebut adalah sedang. Hasil penilaian postur tubuh setelah dilakukan perbaikan stasiun kerja, secara keseluruhan menurunkan tingkat risikonya, hal ini menunjukkan bahwa perbaikan stasiun kerja dinilai dapat mengurangi tingkat risiko penyakit akibat kerja yang disebabkan oleh postur yang tidak alami.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 5072/K3-15/2019 _ Lokasi TA : 725
Uncontrolled Keywords: Manual Handling, NBM, Postur Tubuh, Stasiun Kerja, Workplace Ergonomic Risk Assessment.
Subjects: K3 - Teknik Keselamatan dan Kesehatan Kerja > Identifikasi Bahaya dan Manajemen Risiko (Hazard Identification and Risk Management)
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Keselamatan dan Kesehatan kerja
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 03 Dec 2019 04:25
Last Modified: 23 Jul 2021 08:35
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/2452

Actions (login required)

View Item View Item