Perencanaan Kegiatan Perawatan Dengan Metode RCM II Dan Cost Of Unreliability (COUR) Pada Mesin Evaporator

Triaswati, Novia (2019) Perencanaan Kegiatan Perawatan Dengan Metode RCM II Dan Cost Of Unreliability (COUR) Pada Mesin Evaporator. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0515040047 - Novia Triaswati - Perencanaan Kegiatan Perawatan Dengan Metode RCM II Dan Cost Of Unreliability (COUR) Pada Mesin Evaporator.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Mesin evaporator di pabrik gula adalah mesin yang digunakan untuk mengurangi kadar air pada nira encer. Mesin tersebut sering mengalami kegagalan yang dapat menyebabkan terhambatnya proses produksi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kegagalan komponen mesin evaporator dengan menggunakan Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) dan Risk Priority Number (RPN), menentukan jenis dan jadwal perawatan yang tepat dengan menggunakan Reliability Centred Maintenance(RCM) II, dan menghitung kerugian perusahaan dengan menggunakan Cost Of Unreliability (COUR). Hasil analisis menunjukkan bahwa nilai RPN tertinggi yaitu pompa nira bersih dan kondensor dengan nilai RPN 192. Pada analisis RCM II Decision Worksheet didapatkan informasi mengenai kegiatan perawatan yang dilakukan yaitu scheduled discard task dan scheduled restoration task. Nilai interval perawatan yang harus di prioritaskan yaitu komponen yang memiliki interval kecil yaitu pada pompa nira bersih dengan nilai interval 121,286 jam. Hasil perhitungan COUR menunjukkan, komponen yang memiliki kerugian perusahaan terbesar yaitu pada kondensor dengan downtime COUR sebesar Rp2.507.842.625 dan corrective COUR sebesar Rp 2.984.505.598.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 5043/K3-15/2019 _ Lokasi TA : 696
Uncontrolled Keywords: OUR, Mesin Evaporator, RCM II, RPN
Subjects: K3 - Teknik Keselamatan dan Kesehatan Kerja > Keselamatan dan Kesehatan Kerja Industri (Industrial Safety and Health)
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Keselamatan dan Kesehatan kerja
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 29 Nov 2019 04:05
Last Modified: 21 Jul 2021 02:29
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/2402

Actions (login required)

View Item View Item