Sistem Informasi Monitoring Mesin Produksi dan Pekerja pada Departemen Tempa dan Prasarana Perkeretaapian di Perusahaan Senjata

Farezha, Nanda Imerlia (2018) Sistem Informasi Monitoring Mesin Produksi dan Pekerja pada Departemen Tempa dan Prasarana Perkeretaapian di Perusahaan Senjata. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0514040039 - Nanda Imerlia Farezha - Sistem Informasi _i_Monitoring__i_ Mesin Produksi dan Pekerja pada Departemen Tempa dan Prasarana Perkeretaapian di Perusahaan Senjata.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Pada perusahaan senjata, setiap pekerjaan selalu berhubungan dengan mesin-mesin produksi. Kerusakan yang terjadi pada mesin produksi seringkali tidak dilaporkan oleh pengawas saat terjadi kerusakan mesin. Proses yang terjadi pada lantai produksi memiliki risiko kecelakaan. Untuk menentukan potensi bahaya pada lantai produksi dilakukan analisa menggunakan Hazard Identification and Risk Assessment (HIRA). Dari hasil analisa HIRA disimpulkan bahwa terdapat 7 aktivitas pada 5 mesin produksi yang termasuk dalam aktivitas high risk rating. Aktivitas-aktivitas tersebut ditemukan pada pengoperasian mesin gerinda, mesin bending, mesin shot blasting, mesin painting dan mesin bubut. Untuk memudahkan pelaporan dan pengawasan mesin produksi dan pekerja, maka dalam Tugas Akhir ini dibuat aplikasi sistem monitoring mesin produksi dan pekerja terkait penggunaan APD yang sesuai. Aplikasi sistem monitoring mesin produksi dan pekerja dibuat dalam bentuk website dan android. Uji coba aplikasi dilakukan terhadap 9 responden dengan metode pendekatan servqual. Hasil uji coba aplikasi diperoleh total keseluruhan skor responden untuk nilai kenyataan rata-rata 46,66 dan nilai harapan rata-rata 43,33. Sehingga dapat disimpulkan bahwa nilai kenyataan aplikasi melebihi nilai harapan pengguna, dengan kata lain penggunaan aplikasi sistem monitoring ini lebih efektif serta lebih memudahkan dalam melaksanakan kegiatan monitoring mesin produksi dan pekerja.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 4419/K3-14/2018_Lokasi TA : 546
Uncontrolled Keywords: Android, Checklist, HIRA (Hazard Identification and Risk Assessment), Monitoring, Website.
Subjects: K3 - Teknik Keselamatan dan Kesehatan Kerja > Ergonomi Industri dan dan Kehandalan Manusia (Industrial Ergonomic and Human Reability)
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D3 Teknik Permesinan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 17 Jul 2019 07:44
Last Modified: 19 Jul 2021 09:24
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/1964

Actions (login required)

View Item View Item