Pengaruh Variasi Temperatur Preheat Dan Pendinginan Pada Pengelasan Dissimilar Carbon Steel Dengan Cast Iron

Al Haqqi, Ahmad Atsiiruddin (2018) Pengaruh Variasi Temperatur Preheat Dan Pendinginan Pada Pengelasan Dissimilar Carbon Steel Dengan Cast Iron. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0714040063 - Ahmad Atsiiruddin Al Haqqi - Pengaruh Variasi Temperatur Preheat Dan Pendinginan Pada Pengelasan Dissimilar Carbon Steel Dengan Cast Iron.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Pada industri penggilingan gula jenis material yang umum digunakan adalah besi tuang kelabu atau grey cast iron. Contoh penggunaan pada komponennya ada pada mantel penggiling gula atau roller mill, roller mill ini umumnya difabrikasi menggunakan grey cast iron dengan spesifikasi FC 20+Mn. Seperti pada perusahaan yang bergerak di pembuatan peralatan industri agro, di perusahaan ini mereka melakukan casting, dan terkadang dijumpai permasalahan, dimana ada beberapa faktor yang berakibat pada kurangnya dimensi mantel ini menyebabkan cincin pengunci harus disambung menggunakan material lain yang dapat berupa carbon steel dengan tipe SA 36. Proses pengelasan dissimilar yang dilakukan dalam pengujian ini menggunakan metode pengelasan SMAW dengan elektroda EniFe-Ci dan menggunakan variasi temperatur preheat 100°C, 200°C, dan tanpa preheat, kemudian akan dilakukan pendinginan dengan dua cara yaitu menggunakan udara dan direndam dalam pasir sebagai pengurang laju pendinginan setelah pengelasan.Setelah pengelasan selesai dilakukan akan dilakukan pengujian NDT menggunakan penetrant, dan kemudian dilakukan pengujian metalografi untuk mengetahui struktur makro dan mikro yang terbentuk akibat pengaruh variasi pengelasan beserta pengujian kekerasan untuk mengetahui nilai kekerasan yang didapatkan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 4637/TL-14/2018 _Lokasi TA : 329
Uncontrolled Keywords: besi cor, dissimilar, hardness, mikro, preheat.
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D4 Teknik Pengelasan
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 11 Jul 2019 03:45
Last Modified: 21 Jun 2021 05:47
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/1851

Actions (login required)

View Item View Item