Pengaruh Polaritas dan Preheating Temperature Pada Proses Overlay Hardfacing Weld Metal Pengelasan Material AISI 8655 Terhadap Kekerasan dan Struktur Mikro

Wibowo, Alvalo Toto (2017) Pengaruh Polaritas dan Preheating Temperature Pada Proses Overlay Hardfacing Weld Metal Pengelasan Material AISI 8655 Terhadap Kekerasan dan Struktur Mikro. Diploma thesis, POLITEKNIK PERKAPALAN NEGERI SURABAYA.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK PT Semen Indonesia merupakan perusahaan yang bergerak dibidang produksi semen. Dalam proses produksinya dari bahan baku sampai menjadi semen siap pakai melalui tahapan – tahapan tertentu. Namun pada salah satu tahap yaitu penambangan dalam proses crusher, terjadi masalah pada salah satu komponen yaitu pada hammer crusher yang berfungsi sebagai pemukul batu atau kerikil. Hammer crusher tersebut sering terjadi aus dan setelah diteliti, material yang digunakan tidak sesuai dengan material standar hammer crusher. Untuk mengatasi problem tersebut, maka dilakukan overlay hardfacing weld metal. Hardfacing merupakan sebuah metode penambahan lapisan pada material dengan cara dilas yang berfungsi untuk menambah ketebalan material, menaikkan kekuatan dan meningkatkan ketahanan terhadap aus yang dialami material. Dalam melakukan metode ini maka harus memperhatikan variabel – variabel yang dapat mempengaruhi hasil mekanik hardfacing diantaranya adalah pemilihan filler metal, preheat temperatur dan polaritas yang digunakan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hasil hardfacing dengan variasi preheat temperature dan polaritas terhadap uji kekerasan, penetrasi filler metal dan struktur mikro. Pada penelitian ini hardfacing akan dilakukan pada hammer crusher dengan jenis material AISI 8655, penggunaan filler buffer dan hardfacing, variasi polaritas DCEP dan DCEN, serta variasi preheat temperature. Pada setiap variasi menggunakan spesimen uji untuk dilakukan uji kekerasan, uji metalografi (makro dan mikro). Kata Kunci : Hardfacing, Filler metal, Uji kekerasan, Uji metalografi (makro dan mikro). ABSTRACT PT Semen Indonesia is a company that works for cement productions. Its production process is starting from the raw material till become ready-made cement though certain steps. But in one of the steps that is crusher mining process, there is problem in the component, it is hammer crusher, which works as a batter or pebble. Hammer crusher usually become wear out and after some research being done, actually the material for hammer crusher is not appropriate with the standard belongs to it. So, to fix that problem, overlay hardfacing process on weld metal is needed. Hardfacing is a method of build-up weld metal onto a part’s surface by means to adding the thickness of the material, increasing the strength and increasing the resistance of the wear out of material. To do this metho d, some variables should be got more attentions to maintain the mechanical properties. Those variables are deciding the suitable filler metal, preheat temperature and polarity will be used. These research aims to know the result of hardfacing through the variations of preheat temperature and polarity to hardness value, filler metal penetration and micro structure. On this research the material will be used for hammer crusher is AISI 8655, polarity variations DCEP and DCEN, and preheat temperature. For every variation will tested using hardness test, metallography tests (macro and micro). Key Words: Hardfacing, Filler metal, Hardness test, Metallography test (macro and micro).

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D4 Teknik Pengelasan
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 05 Oct 2018 03:36
Last Modified: 05 Oct 2018 03:36
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/1310

Actions (login required)

View Item View Item