ANALISIS WASTE PENGERJAAN CAPTAIN DECK PADA PROYEK REFURBISHMENT KM. DHARMA RUCITRA VIII DENGAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS (AHP) (STUDI KASUS : PT. ADILUHUNG SARANASEGARA INDONESIA)

RACHMAWATI, DYAH (2022) ANALISIS WASTE PENGERJAAN CAPTAIN DECK PADA PROYEK REFURBISHMENT KM. DHARMA RUCITRA VIII DENGAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS (AHP) (STUDI KASUS : PT. ADILUHUNG SARANASEGARA INDONESIA). Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
1118040002 - Dyah Rachmawati - ANALISIS i WASTE _i PENGERJAAN i CAPTAIN DECK _i PADA PROYEK i REFURBISHMENT _i KM. DHARMA RUCITRA VIII DENGAN METODE i ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS _i (AHP) (STUDI KASUS PT. ADILUHUNG SARAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (12MB)

Abstract

PT. Adiluhung Saranasegara Indonesia merupakan salah satu perusahaan galangan kapal yang memiliki fokus usaha pada proyek pembangunan, perbaikan kapal. Salah satu proyek dikerjakan oleh PT. ASSI adalah proyek refurbishment KM. Dharma Rucitra VIII. Namun, selama proyek khususnya pada captain deck masih sering kali timbul keterlambatan pada pengerjaannya dengan rata-rata keterlambatan mencapai 1,2 minggu. Keterlambatan yang ada disebabkan oleh adanya waste dalam proses refurbishment KM. Dharma Rucitra VIII khususnya pada pengerjaan Captain Deck. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis waste yang paling dominan pada proses pengerjaan Captain Deck dan meminimalkan akar penyebab yang ada. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analytical Hierarchy Process. Hasil dari penelitian ini ditemukan 4 kriteria waste dan 10 sub kriteria waste dan defect dengan subkriteria ketidaktepatan scantling sebagai waste yang paling dominan dengan bobot global sebesar 0,171. Berdasarkan analisis faktor-faktor penyebab dengan fishbones diagram pada ketidaktepatan scantling ditemukan 15 faktor penyebab. 5 faktor penyebab masalah dengan RPN tertinggi untuk diberikan usulan perbaikan yaitu pekerja (fitter, marking man, dan checker) yang kurang berkompeten, kurangnya pemahaman tim engineering, kesalahan dalam pengisian BPB (Bon Pemakaian Barang), kurangnya koordinasi antara fitter dengan pimpro, penempatan jig di tanah yang berpotensi ambles.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: NO. INVENTARIS : 6851/MB-18/2022 LOKASI TA : 168
Uncontrolled Keywords: Waste, Refurbishment, Analytical Hierarchy Process, Fishbone Diagram, Failure Mode and Effect Analysis
Subjects: MB - Manajemen Bisnis > Manajemen Sistem Informasi
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D4 Manajemen Bisnis Maritim
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 24 Jan 2023 00:49
Last Modified: 24 Jan 2023 00:49
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/4821

Actions (login required)

View Item View Item