ANALISA PENGARUH VARIASI TEKANAN INJECTOR BAHAN BAKAR TERHADAP KONSUMSI BAHAN BAKAR SPESIFIK MOTOR DIESEL GENERATOR DONGFENG R180A

Adipriyo, Rohman Hakim (2017) ANALISA PENGARUH VARIASI TEKANAN INJECTOR BAHAN BAKAR TERHADAP KONSUMSI BAHAN BAKAR SPESIFIK MOTOR DIESEL GENERATOR DONGFENG R180A. Diploma thesis, POLITEKNIK PERKAPALAN NEGERI SURABAYA.

Full text not available from this repository.

Abstract

Di dunia industry dan transportasi motor diesel sangat berpengaruh penggunaanya untuk meringankan pekerjaan manusia. Perkembangan teknologi yang cukup pesat membuat pengaplikasian motor diesel menjadi semakin canggih terutama dalam hal penginjeksian bahan bakar. Pada penelitian ini akan dilakukan analisa pengaruh tekanan injector terhadap motor diesel generator Dongfeng R180A. Pada penilitian ini variasi tekanan injector yang digunakan 80 bar, 130 bar dan 180 bar. Pengujian dilakukan pada putaran mesin 1300, 1400, 1500, 1600, 1700, 1800, dan 1900 RPM. Serta beban generator yang digunakan adalah 1000 watt, 1500 watt dan 2000 watt. Analisa ini dilakukan untuk mengetahui tekanan injeksi yang ideal, agar konsumsi bahan bakar spesifik motor diesel yang dihasilkan dapat maksimal. Pada unjuk kerja konsumsi bahan bakar spesifik dengan variasi tekanan injector dengan putaran mesin tetap, menunjukan hasil nilai SFOC terendah terjadi saat tekanan injector 180 bar dan nilai SFOC tertinggi saat tekanan injector 80 bar, dengan kondisi motor tidak dibebani. Pada umumnya saat putaran mesin tetap nilai SFOC terendah terjadi saat tekanan injector 180 bar. Pada unjuk kerja konsumsi bahan bakar spesifik dengan variasi putaran mesin dengan tekanan injector tetap, menunjukan hasil nilai SFOC terendah terjadi diputaran mesin 1300 rpm pada setiap tekanan injector nilai SFOC tertinggi terjadi diputaran mesin 1900 rpm. Saat tekanan injector 130 bar nilai SFOC betambah seiring dengan bertambahnya putaran mesin. Kata Kunci : Motor Diesel, Tekanan Injector, konsumsi bahan bakar spesifik motor diesel. In industrial world and diesel motor transportation is very influential use to alleviate humans work. The rapid development of technology makes the application of diesel motors become more sophisticated, especially in the case of fuel injection. In this research will be analyzed the effect of injector pressure to the diesel generator motor Dongfeng R180A. In this research variation of injector pressure used 80 bar, 130 bar and 180 bar. The testing is done on rotation 1300, 1400, 1500, 1600, 1700, 1800, and 1900 RPM. And the load generator used is 1000 watts, 1500 watts and 2000 watts. This analysis is carried out to determine the ideal injection pressure, so the specific diesel engine fuel consumption can be maximized. In the performance of specific fuel consumption with varying injector pressure with fixed engine rotation, the results show the lowest SFOC value occurs when the injector pressure is 180 bar and the highest SFOC value when the injector pressure is 80 bar, with the motor condition unencumbered. Generally when engine speed remains the lowest SFOC value occurs when the injector pressure is 180 bar. In the performance of specific fuel consumption with engine rotation variation with fixed injector pressure, the result shows the lowest SFOC value occurs 1300 rpm engine rotation at each pressure injector the highest SFOC value occurred on the engine rotation 1900 rpm. When the injector preasure 130 bar, the SFOC value increases along with the increase of engine speed. Keywords: Diesel Engine, Pressure Injector, diesel engine specific fuel consumption.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D3 Teknik Permesinan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 20 Sep 2018 03:03
Last Modified: 20 Sep 2018 03:03
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/983

Actions (login required)

View Item View Item