Wicaksana, Mochammad Ardianto Wahyu (2025) RANCANG BANGUN SISTEM PEMBANGKIT ENERGI PANAS MENGGUNAKAN HASIL PEMBAKARAN SAMPAH BERBASIS EP (ELECTRIC PRECIPITATOR). Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.
|
Text
0422030050 - Mochammad Ardianto Wahyu Wicaksana - Rancang Bangun Sistem Pembangkit Energi Panas Menggunakan Hasil Pembakaran Sampah Berbasis EP _i_(Electric Precipitator)__i_.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Pembakaran sampah domestik di tingkat Rukun Warga (RW) menjadi penyumbang utama emisi gas rumah kaca, termasuk CO₂, SO₂, NOx, CO, serta partikel halus (PM2.5 dan PM10). Emisi tersebut memperburuk pemanasan global, perubahan iklim, dan berdampak negatif pada kesehatan masyarakat. Penelitian ini merancang dan mengembangkan sistem Electrostatic Precipitator (EP) skala kecil sebagai solusi untuk menurunkan emisi dari pembakaran sampah. Sistem EP dirancang menggunakan sumber tegangan tinggi dari modul stun-gun, exhaust fan, serta integrasi sensor berbasis ESP32 untuk memantau kinerja. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem EP efektif menangkap partikel halus dan mampu menurunkan konsentrasi CO secara signifikan. Rata-rata kadar CO sebelum filtrasi adalah 289,2 ppm, sedangkan sesudah filtrasi turun menjadi 33,4 ppm, dengan efektivitas pengurangan mencapai sekitar 88,5%. Validasi menggunakan sensor MQ-135 dan alat ukur MSA Altair 5X menunjukkan tingkat error relatif rendah, yaitu 1,7–3,8%. Selain itu, penelitian ini juga mengoptimalkan kinerja turbin– generator berbasis tekanan uap air untuk mendukung sumber energi terbarukan. Hasil pengujian menunjukkan bahwa tekanan uap 14,5 psi mampu menghasilkan tegangan 13,7 V yang cukup untuk mengisi aki 12 V melalui SCC. Dengan demikian, sistem yang dikembangkan tidak hanya menurunkan emisi, tetapi juga mendukung penyediaan energi ramah lingkungan di tingkat komunitas.
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Additional Information: | No Inventaris : 8772/PE-22/2025 Lokasi TA : 889 |
| Uncontrolled Keywords: | : Electrostatic Precipitator, Emisi Pembakaran Sampah, Karbon Monoksida (CO), Turbin Uap. |
| Subjects: | PE - Teknik Kelistrikan Kapal > Sistem Distribusi dan Pembangkit Listrik |
| Divisions: | Jurusan Teknik Kelistrikan Kapal > D3 Teknik Kelistrikan Kapal |
| Depositing User: | Unnamed user with email repository@ppns.ac.id |
| Date Deposited: | 26 Jan 2026 04:00 |
| Last Modified: | 26 Jan 2026 07:35 |
| URI: | http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/7363 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
