Denizi, Aulia Magfira (2025) ANALISIS RISIKO DENGAN METODE CONFINED SPACE RISK ANALYSIS (CSRA) PADA PEKERJAAN MAINTENANCE DAN PENGGANTIAN KATALIS DI REAKTOR R-410 A. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.
|
Text
0521040117 - Aulia Magfira Denizi - Analisis Risiko dengan Metode _i_Confined__i_ _i_Space__i_ _i_Risk__i_ _i_Analysis__i_ (CSRA) pada Pekerjaan _i_Maintenance__i_ dan Penggantian Katalis di Reaktor R-410 A.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Pekerjaan di confined space Reaktor R-410 A merupakan pekerjaan berisiko tinggi, karena melibatkan ruang terbatas, hot work, dan pekerjaan ketinggian, yang dapat mengancam keselamatan proses serta keselamatan dan kesehatan pekerja. Di perusahaan, terdapat beberapa temuan dalam safety patrol sheet, selain itu pada accident report perusahaan, terdapat pekerja dengan gejala klaustrofobia. Adanya hal tersebut melandasi penelitian ini untuk mengidentifikasi bahaya dan menilai risiko pada pekerjaan maintenance dan penggantian katalis di Reaktor R-410 A dengan metode Confined Space Risk Analysis (CSRA) serta merancang Standard Operating Procedure (SOP) untuk Emergency Response Plan (ERP). Hasil CSRA didapatkan 242 level risiko yang terdiri dari 6 kategori risiko dengan persentase 14,9% potensi bahaya menghasilkan kategori risiko falling, 39,9% ergonomic, 10,7% atmospheric, 17,9% physical, 5,4% chemical, dan 11,3% mechanical. Hasil pengendalian berdasarkan hierarki berupa rekayasa teknik untuk risiko falling, atmospheric, chemical, physical, dan mechanical; pengendalian administrasi dan APD direkomendasikan untuk semua kategori risiko, kecuali biological. Hasil risiko akhir setelah pengendalian menunjukkan persentase 23,6% level risiko moderate, 65,7% low to moderate, dan 10,7% low. Hasil ini membentuk skenario keadaan darurat tingkat 2 dan 3, yang digunakan sebagai dasar penyusunan SOP ERP. Mitigasi keadaan darurat disusun berdasarkan akronim REALE: Reconnaissance, Elimination, Accessing, Life-saving first aid, dan Extrication.
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Additional Information: | No Inventaris : 8909/K3-21/2025 Lokasi : 1237 |
| Uncontrolled Keywords: | Confined Space, Confined Space Risk Analysis, Emergency Response Plan, Reaktor, Standard Operating Procedure. |
| Subjects: | K3 - Teknik Keselamatan dan Kesehatan Kerja > Identifikasi Bahaya dan Manajemen Risiko (Hazard Identification and Risk Management) |
| Divisions: | Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Keselamatan dan Kesehatan kerja |
| Depositing User: | Unnamed user with email repository@ppns.ac.id |
| Date Deposited: | 19 Dec 2025 07:32 |
| Last Modified: | 19 Dec 2025 07:32 |
| URI: | http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/7338 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
