PENGARUH KELELAHAN KERJA TERHADAP SAFETY BEHAVIOR INTENTION PADA PEKERJA DI PERUSAHAAN PAKAN TERNAK X DENGAN MENGGUNAKAN VARIABEL MEDIASI BERDASARKAN THEORY OF PLANNED BEHAVIOR DAN JOB DEMANDSRESOURCES MODEL

Firdausy, Ainur Rafika (2025) PENGARUH KELELAHAN KERJA TERHADAP SAFETY BEHAVIOR INTENTION PADA PEKERJA DI PERUSAHAAN PAKAN TERNAK X DENGAN MENGGUNAKAN VARIABEL MEDIASI BERDASARKAN THEORY OF PLANNED BEHAVIOR DAN JOB DEMANDSRESOURCES MODEL. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0521040108 - Ainur Rafika Firdausy - Pengaruh Kelelahan Kerja terhadap _i_Safety Behavior Intention__i_ pada Pekerja di Perusahaan Pakan Ternak X dengan menggunakan Variabel Mediasi Berdasarkan _i_Theory of Plann.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Industri manufaktur di Indonesia menuntut produktivitas tinggi yang sering kali berimplikasi pada jam kerja yang panjang dan intensitas kerja tinggi. Tanpa pengelolaan yang tepat, kondisi ini dapat memicu Kelelahan Kerja yang berdampak pada keselamatan pekerja. Hal ini tercermin dari tiga divisi dengan jam kerja tertinggi, yaitu production, warehouse, dan maintenance, yang memegang peran terbesar dalam 180 kasus unsafe action selama dua tahun terakhir, di mana 50% berasal dari divisi warehouse, 32% dari production, dan 8,8% dari maintenance. Tingginya angka unsafe action ini mengindikasikan adanya tekanan kerja dan potensi penurunan Safety Behavior Intention (SBI) di kalangan pekerja. Untuk memahami fenomena ini lebih dalam, penelitian ini menganalisis pengaruh kelelahan fisik dan mental terhadap SBI dengan lima variabel mediasi: Attitude, Perceived Behavior Control (PBC), Supervisor Safety Perception (SSP), Coworker Safety Perception (CSP), dan Job satisfaction (Jsa). Hasil kuesioner dari total sebanyak 90 responden yang diukur menggunakan metode PLS-SEM menunjukkan bahwa secara spesifik, hanya jalur Kelelahan Mental melalui Attitude yang signifikan. Hal ini menunjukkan bahwa Attitude menjadi mediator kunci dalam hubungan antara Kelelahan Kerja dan Safety Behavior Intention. Intervensi keselamatan sebaiknya difokuskan pada penurunan Kelelahan Mental dan pembentukan Attitude terhadap Safety Behavior Intention seperti optimalisasi jadwal dan kompensasi lembur sebagai upaya pencegahan kelelahan mental pekerja.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No Inventaris : 8902/K3-21/2025 Lokasi : 1230
Uncontrolled Keywords: Job Demands-Resources model, Kelelahan Kerja, PLS-SEM , Safety Behavior Intention, Theory of Planned Behavior,
Subjects: K3 - Teknik Keselamatan dan Kesehatan Kerja > Keselamatan dan Kesehatan Kerja Industri (Industrial Safety and Health)
K3 - Teknik Keselamatan dan Kesehatan Kerja > Identifikasi Bahaya dan Manajemen Risiko (Hazard Identification and Risk Management)
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Keselamatan dan Kesehatan kerja
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 19 Dec 2025 06:45
Last Modified: 19 Dec 2025 06:45
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/7296

Actions (login required)

View Item View Item