ANALISIS PERENCANAAN DAN PERHITUNGAN KEBUTUHAN SACRIFICIAL ANODE PADA LAMBUNG KAPAL BANGUNAN BARU SPOB

RACHMANIAR, AISYAH (2025) ANALISIS PERENCANAAN DAN PERHITUNGAN KEBUTUHAN SACRIFICIAL ANODE PADA LAMBUNG KAPAL BANGUNAN BARU SPOB. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0122030002 - Aisyah Rachmaniar - Analisis Perencanaan dan Perhitungan Kebutuhan _i_Sacrificial Anode__i_ pada Lambung Kapal Bangunan Baru SPOB.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Kapal SPOB (Self-Propelled Oil Barge) yang sedang dibangun di sebuah galangan di Lamongan ini direncanakan beroperasi pada perairan laut. Kapal yang beroperasi di perairan laut memiliki risiko tinggi terhadap korosi, salah satu upaya mencegah korosi di kapal adalah penggunaan metode perlindungan katodik aktif yaitu penggunaan sacrificial anode. Untuk melindungi lambung kapal dari korosi, dilakukan analisis yang meliputi perencanaan dan perhitungan kebutuhan sacrificial anode dengan menggunakan material aluminium anode maupun zinc anode. Tahapan analisis ini mencakup penentuan berat anoda yang diperlukan, pemilihan jenis anoda, perhitungan total jumlah anoda yang dibutuhkan, penentuan lokasi penempatan anoda pada lambung kapal, serta estimasi biaya yang diperlukan. Hasil perhitungan menunjukkan bahwa untuk perlindungan selama lima tahun, dibutuhkan 44 unit aluminium anode memakai tipe W117 (11,6 kg/anoda) atau zinc anode memakai tipe S9E (12,0 kg/anoda), dengan biaya Rp76.087.440,00 untuk aluminium anode dan Rp259.352.922,00 untuk zinc anode. Aluminium anode dipilih sebagai solusi yang lebih efisien dan ekonomis karena jumlah dan biaya yang lebih rendah dibandingkan zinc anode, meskipun keduanya memenuhi standar proteksi. Penempatan anoda secara strategis pada area lambung kapal yang terpapar air laut, sesuai dengan aturan yang dipakai, untuk memastikan perlindungan yang optimal. Penelitian ini diharapkan menjadi referensi teknis dan ekonomis dalam perencanaan proteksi korosi kapal baru.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No Inventaris : 8503/DC-22/2025 Lokasi TA : 838
Uncontrolled Keywords: aluminium anode, lambung kapal, proteksi katodik, sacrificial anode, SPOB, zinc anode
Subjects: DC - Teknik Perancangan dan Konstruksi Kapal > Konstruksi Kapal (Ship Construction)
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D3 Teknik Perancangan dan Konstruksi Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 20 Oct 2025 06:40
Last Modified: 20 Oct 2025 06:40
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/6538

Actions (login required)

View Item View Item