PRASETIYO, FIRMAN BAKTI (2024) ANALISIS PENGARUH SURFACE ROUHGNESS DAN KOMPOSISI COATING GEOPOLIMER PADA HIGH TEMPERATURE TERHADAP ADHESIVITAS COATING. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.
Text
0720040011 - Firman Bakti Prasetiyo - Analisis Pengaruh _i_Surface__i_ _i_Roughness__i_ dan Komposisi _i_Coating__i_ Geopolimer pada _i_High__i_ _i_Temperature__i_ terhadap Adhesivitas _i_Coating__i_.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Cerobong asap yang ada dalam industri banyak terbuat dari baja. Namun, cerobong asap dengan menggunakan material baja rentan terhadap korosi kareana terpapar temperatur tinggi secara terus menerus. Korosi ini diakibatkan adhesivitas coating pada substrat kurang baik karena temperatur panas. Oleh karena itu, memerlukan jenis coating alternatif untuk menggantikan coating. Alternatif coating yang digunakan yaitu coating geopolimer. Coating geopolimer yaitu jenis coating anorganik padat yang dihasilkan dari proses reaksi kimia antara larutan basa dan aluminosilikat proses ini dinamakan dengan geopolimerisasi. Geopolimer merupakan material yang baik untuk pelapisan perlindungan berbagai permukaan termasuk pada logam karena memiliki sifat mekanis dan ketahanan api yang baik. Pada proses coating surface roughness dan komposisi coating sangat berpengaruh terhadap daya rekat coating. Oleh karena itu, penelitian ini menggunakan variasi surface roughness ukuran dari 100 mikron dan lebih dari 100 mikron. Kemudian untuk variasi komposisi menggunakan Si/Al 3,3 mol, 3,9 mol, dan 4,8 mol. Kedua variasi tersebut diberi perlakuan panas temperatur 260 derajat celcius selama 7 hari. Pengujian adhesivitas yang digunakan pada penelitian ini yaitu pull off test. Data pengujian dianalisis menggunakan ANOVA. Setelah dilakukan pengujian adhesivitas didapatkan nilai tetinggi pada surface roughness lebih dari 100 mikron yaitu 4,84 MPa. Sedangkan pada pada variasi komposisi coating didapatkan nilai tertinggi pada kandungan Si/Al 3,9 mol yaitu 4,24 MPa dan 4,84 MPa. Diketahui nilai residual strenght coating yang optimum yaitu sebesar 107% yang diaplikasikan pada Si/Al 4,8 mol dengan surface roughness lebih dari100 mikron.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Coating Geopolimer, Surface Roughness, Komposisi Coating, Adhesivitas, Residual Strenght, ANOVA |
Subjects: | TPL - Teknik Pengelasan > Pengelasan (Welding) |
Divisions: | Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D4 Teknik Pengelasan |
Depositing User: | Unnamed user with email repository@ppns.ac.id |
Date Deposited: | 02 Sep 2024 07:14 |
Last Modified: | 06 Sep 2024 08:24 |
URI: | http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5887 |
Actions (login required)
View Item |