ANALISIS KEKERASAN MEKANIK DAN STRUKTUR MIKRO BRANCH WITH REINFORCED PAD SETELAH CLOSE RANGE MULTILAYER WELDING SPOOL 4I84-0008-01-1 LINE PROJECT

Fianda, Farel Divaio (2024) ANALISIS KEKERASAN MEKANIK DAN STRUKTUR MIKRO BRANCH WITH REINFORCED PAD SETELAH CLOSE RANGE MULTILAYER WELDING SPOOL 4I84-0008-01-1 LINE PROJECT. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0820040036 - Farel Divaio Fianda - Analisis Kekerasan Mekanik dan Struktur Mikro _i_Branch with Reinforced pad__i_ setelah _i_Close Range Multilayer Welding Spool 4I84-0008-01-1 LINE PROJECT__i_-1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Fabrikasi spool LINE Project merupakan proyek manufaktur perpipaan untuk plant kimia di Cilegon , Dimana terjadi permasalahan spool fabrikasi khususnya pada spool dengan nomor 4I84-N-0008-01-1. Pengelasan ini mengalami permasalahan berupa cacat struktur mikro, yang berdampak pada kekerasan material di area Reinforced pad. Cacat ini menyebabkan material tidak memenuhi standar kekerasan maksimum yang ditetapkan oleh spesifikasi pemilik proyek, sehingga harus dilakukan perbaikan dengan Post Weld Heat Treatment (PWHT). Penelitian ini menggunakan metode pengujian Hardness Vickers untuk mengevaluasi kekerasan material, dengan kriteria maximum acceptable hardness sebesar 250 HV. Selain itu, dilakukan juga pengujian Metalografi untuk memahami perubahan struktur mikro akibat proses pengelasan multilayer yang berdekatan. Pengujian metalografi dilakukan dengan standar ASTM E3, dengan tujuan untuk menemukan pengaruh perlakuan panas terhadap pengelasan. Langkah penelitian mencakup identifikasi awal, pengumpulan data, persiapan pengujian, pengujian metalografi dan hardness vickers, serta pengolahan data. Data primer diperoleh melalui wawancara dengan Tim Workshop dan Quality Checking team, sementara data sekunder meliputi Data Material dan NCR (Non Confromance Report) spool. Hasil pengujian menunjukkan bahwa kekerasan material setelah pengelasan close range multilayer masih dalam rentang acceptable hardness, meskipun terdapat perubahan struktur mikro yang signifikan pada daerah HAZ (Heat Affected Zone). Akhir dari penelitian ini adalah bahwa pengelasan close range multilayer berpotensi mempengaruhi struktur mikro dan kekerasan material. Meskipun demikian, material tetap memenuhi standar yang ditetapkan tanpa perlu dilakukan PWHT tambahan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Fabrikasi, Welding, Hardness Vickers, Metalografi
Subjects: TPP - Teknik Perpipaan > Piping Material
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Perpipaan
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 02 Sep 2024 04:30
Last Modified: 06 Sep 2024 08:31
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5880

Actions (login required)

View Item View Item