ANALISIS PERFORMA MOTOR DIESEL EMPAT LANGKAH DENGAN PENAMBAHAN EGR (EXHAUST GAS RECIRCULATION) DAN DPF (DIESEL PARTICULATE FILTER)

Mauladani, Alif (2024) ANALISIS PERFORMA MOTOR DIESEL EMPAT LANGKAH DENGAN PENAMBAHAN EGR (EXHAUST GAS RECIRCULATION) DAN DPF (DIESEL PARTICULATE FILTER). Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0320040077 - Alif Mauladani - Analisis Performa Motor Diesel Empat Langkah dengan Penambahan EGR (_i_Exhaust Gas Recirculation__i_) dan DPF (_i_Diesel Particulate Filter__i_).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Dengan meningkatnya kebutuhan moda transportasi, terutama penggunaan motor diesel, menyebabkan polusi udara meningkat. Dibutuhkan teknologi yang dapat mengatasi masalah tersebut. Exhaust Gas Recirculation (EGR) dan Diesel Particulate Filter (DPF) merupakan teknologi yang digunakan untuk mengurangi emisi dan dapat meningkatkan performa motor. Penelitian ini akan menggabungkan teknologi Exhaust Gas Recirculation (EGR) dan Diesel Particulate Filter (DPF). Katup EGR yang digunakan berjenis gate valve dan material filter DPF berupa glasswool dengan kerapatan 20 mm. Teknologi EGR dan DPF akan diterapkan pada motor diesel empat langkah untuk dianalisa performa motor, emisi CO dan PM yang dihasilkan. Variasi penelitian berupa persentase bukaan katup EGR, yaitu sebesar 20%, 35%, dan 50%, dengan kecepatan motor 1000 rpm, 1200 rpm, 1300 rpm, dan 1400 RPM, variasi baban sebesar 2000 watt, 3000 watt, dan 4000 watt. Hasil pengujian emisi menunjukkan semakin besar bukaan katup EGR semakin banyak CO dan PM yang dihasilkan. Hasil pengujian performa menunjukkan penggunaan 20% EGR dan DPF dapat memperbaiki daya, torsi, dan GSFC, namun penggunaan 35% dan 50% EGR dengan DPF hanya akan memperburuk daya, torsi, dan GSFC. Oleh karena itu, penggunaan 20% EGR dan DPF lebih disarankan karena menghasilkan emisi dan performa yang lebih baik dibandingkan variasi 35% dan 50% EGR dengan DPF.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: iesel Particulate Filter, Exhaust Gas Recirculation, Gate Valve, Glasswool Filter, Motor Diesel Empat-Langkah
Subjects: ME - Teknik Permesinan Kapal > Mesin Kapal
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Permesinan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 20 Aug 2024 01:33
Last Modified: 06 Sep 2024 07:20
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5680

Actions (login required)

View Item View Item