MODIFIKASI SISTEM MONITORING GENERATOR DAN PROTEKSI DI LAB BOILER PPNS DENGAN METODE DECISION TREE

ISVANTOJA, DIMAS (2023) MODIFIKASI SISTEM MONITORING GENERATOR DAN PROTEKSI DI LAB BOILER PPNS DENGAN METODE DECISION TREE. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0419040053 - Dimas Isvantoja - Modifikasi Sistem i Monitoring _i Generator dan Proteksi di Lab Boiler PPNS dengan Metode i Decision Tree _i .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB) | Request a copy

Abstract

Generator adalah daya cadangan untuk mengganti catu daya utama dari PLN. Sebagian besar listrik digunakan oleh konsumen untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Diproduksi oleh generator sinkron di pusat generator listrik. Seiring berjalannya waktu dan perkembangan teknologi, sistem otomatisasi banyak disematkan diperangkat-perangkat pendukung kerja, salah satunya untuk pengoperasian generator yang berada di Lab Boiler PPNS. Untuk mendukung kegiatan belajar mengajar di Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya, PPNS memiliki laboratorium boiler yang digunakan sebagai media belajar untuk beberapa program studi yang terkait. Namun, laboratorium boiler yang berada di PPNS ini cukup tua karena sudah didirikan kurang lebih 40 tahun. Sistem monitoring yang terdapat pada generator tersebut masih terbilang konvensional, hal itu dirasa kurang efisien. Selanjutnya, di dalam sistem generator memiliki beberapa parameter yang harus dimonitoring seperti tegangan, arus, daya, frekuensi, RPM, dan suhu. Pada generator memiliki batas maksimum dan minimum tegangan maupun arus agar generator dalam kondisi aman, sehingga tegangan dan arus tersebut harus dimonitoring dengan baik. Sehingga dari permasalahan yang telah diuraikan, penulis mencoba untuk membuat suatu rancangan alat implemenasi yang dapat memonitoring generator melalui android dari jarak jauh dengan metode Internet Of Things. Lalu pada sistem tersebut penulis menambahkan sistem proteksi tegangan, frekuensi, dan kecepatan agar generator terhindar dari beberapa gangguan tersebut. Sistem proteksi pada penelitian ini menggunakan metode decision tree. Hasil dari pengujian alat ini menunjukkan bahwa mampu memonitoring beberapa parameter dengan metode IoT dan sistem proteksi alat yang dibuat berfungsi dengan semestinya. Hasil pengujian tegangan keluaran, generator akan mati apabila tegangan keluaran lebih dari 242 V dan kurang dari 198 V. Pada Pengujian frekuensi generator, generator akan mati apabila frekuensi generator lebih dari 50.5 HZ dan kurang dari 49.5 HZ. Pada pengujian kecepatan generator, generator akan mati apabila kecepatan generator lebih dari 3000 RPM.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 7633/PE-19/2023 Lokasi TA : 764
Uncontrolled Keywords: Generator Sinkron, Sistem IoT, Sistem Proteksi, Decision Tree
Subjects: PE - Teknik Kelistrikan Kapal > Elektronika Komunikasi dan Navigasi
Divisions: Jurusan Teknik Kelistrikan Kapal > D4 Teknik Kelistrikan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 29 Feb 2024 03:11
Last Modified: 29 Feb 2024 03:11
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5629

Actions (login required)

View Item View Item