ANALISA PENGARUH KEKASARAN PERMUKAAAN MATERIAL TERHADAP ADHESIVITAS CAT

Endra, Febrianto (2014) ANALISA PENGARUH KEKASARAN PERMUKAAAN MATERIAL TERHADAP ADHESIVITAS CAT. Diploma thesis, POLITEKNIK PERKAPALAN NEGERI SURABAYA.

Full text not available from this repository.

Abstract

Proses pengecatan adalah salah satu proses yang digunakan untuk perlindungan korosi pada kapal, untuk itu proses pengecatan harus benar-benar diperhatikan. Banyak kendala yang mungkin terjadi pada proses pengecatan, seperti salah satunya adalah proses pembersihan permukaan material dari berbagai macam kotoran seperti minyak, debu, korosi dan lain sebagainya, yang menempel dipermukaan material. Untuk pembersihan material biasanya digunakan sandblasting untuk pembersihan dan pengasaran. Efek dari sandblasting ini membuat permukaan material menjadi kasar, hal ini yang membuat cat dapat melekat dengan kuat pada material. Dalam proses blasting terdapat banyak material abrasive yang digunakan, beberapa diantaranya yaitu dengan menggunakan steel grit dan pasir silica. Dalam penelitian ini akan dibuktikan berapa besar perbedaan pengaruh kekasaran permukaan material terhadap kekuatan cat dengan melakukan pull off test. Tingkat kekasaran pada permukaan material ternyata berpengaruh. Ini dibuktikan dengan hasil uji tarik yang dilakukan, yaitu jika menggunakan material abrasive steel grit didapatkan hasil sebesar 6.06 Mpa. Sedangkan jika menggunakan pasir silica didapatkan hasil sebesar 3.98 Mpa. Kata kunci : Material Abrasive, Roughness, Cat. The process of painting is one of the processes that are used for corrosion protection of ships, for the painting process must be properly addressed. Many of the obstacles that may occur in the process of painting, such as the one of which is the process of cleaning the surface of the material from a wide variety of impurities such as oil, dust, corrosion, etc., attached to the surface of the material. For cleaning sandblasting material typically used for cleaning and coarsening. This makes the effect of sandblasting material surface becomes rough, it makes the paint can be attached firmly to the material. In the process there is a lot of material blasting abrasives are used, some of which is by using steel grit and silica sand. In this study will prove how much difference the influence of surface roughness on the strength of the paint material to do pull off test. The level of roughness on the surface of the material was influential. This is evidenced by the results of tensile tests are performed, if using steel grit abrasive material obtained results at 6:06 MPa. Whereas if you use silica sand obtained results of 3.98 MPa. Keyword : Material abrasive, Roughness, Paint

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D3 Teknik Bangunan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 24 Aug 2018 04:08
Last Modified: 24 Aug 2018 04:08
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/56

Actions (login required)

View Item View Item