ANALISA KUALITAS APLIKASI INTEGRATED BILLING SYSTEM (IBS) TERHADAP KEPUASAN PENGGUNA (SK. PT. PELABUHAN INDONESIA (PERSERO) CABANG TANJUNG WANGI)

SALSABILA, PUTRI AULIA (2023) ANALISA KUALITAS APLIKASI INTEGRATED BILLING SYSTEM (IBS) TERHADAP KEPUASAN PENGGUNA (SK. PT. PELABUHAN INDONESIA (PERSERO) CABANG TANJUNG WANGI). Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
1119040042 - Putri Aulia Salsabila - Analisa Kualitas Aplikasi i Integrated Billing System _i (IBS) Terhadap Kepuasan Pengguna (SK. PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Cabang Tanjung Wangi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

PT. Pelabuhan Indonesia sebagai operator pelabuhan telah menerapkan aplikasi Integrated Billing System (IBS), aplikasi tersebut merupakan sistem portal layanan jasa kepelabuhanan berbasis online dan terintegrasi dengan perbankan untuk pembayaran elektronik. Namun, ada beberapa permasalahan yakni sulitnya koneksi jaringan di pelabuhan kecil yang jauh dari kota besar, jauhnya jarak pelabuhan menuju Bank/ATM, adanya pengguna jasa terutama cabang kecil yang belum familiar dengan teknologi karena kurangnya pengetahuan teknologi sehingga sering kali mengalami kesulitan dalam mengakses IBS. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa baik pengimplementasian Integrated Billing System (IBS) di PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Cabang Tanjung Wangi dengan menggunakan metode analisis regresi linear berganda dan model kesuksesan sistem informasi DeLone & McLean melalui program SPSS 25. Pengumpulan data dilakukan dengan cara menyebar kuisioner kepada responden berdasarkan teknik sampel jenuh. Hasil pengujian yang pertama kualitas sistem berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pengguna dengan nilai thitung 3,183. Kualitas informasi berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kepuasan pengguna dengan nilai thitung 0,507. Kualitas layanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pengguna dengan nilai thitung 2,223. Hasil pengujian yang kedua kualitas sistem, kualitas informasi, kualitas layanan berpengaruh dan signifikan secara simultan terhadap kepuasan pengguna fhitung 24,407.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 7584/MB-19/2023 Lokasi TA : 251
Uncontrolled Keywords: Kualitas Sistem, Kualitas Informasi, Kualitas Layanan, Kepuasan Pengguna, Analisis Regresi Linier Berganda
Subjects: MB - Manajemen Bisnis > Manajemen Sistem Informasi
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D4 Manajemen Bisnis Maritim
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 05 Feb 2024 03:31
Last Modified: 05 Feb 2024 03:31
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5574

Actions (login required)

View Item View Item