DESAIN SISTEM BALLAST BARGE MOUNTED POWER PLANT PADA PROYEK BARU GALANGAN SURABAYA

Fachreza, Aditya Akbar (2023) DESAIN SISTEM BALLAST BARGE MOUNTED POWER PLANT PADA PROYEK BARU GALANGAN SURABAYA. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0320030007 - Aditya Akbar Fachreza - Desain Sistem i Ballast Barge Mounted Power Plant _i pada Proyek Baru Galangan Surabaya.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

BMPP (Barge Mounted Power Plant) merupakan alat teknologi pembangkit listrik terapung yang di pasang di atas tongkang. Pada saat proses power plant menyuplai kebutuhan listrik di laut tersebut pasti akan mengalami trim atau oleng dikarenakan cuaca dan pasang surut air laut maka dari itu diperlukannya sistem ballast. Sistem ballast merupakan sistem yang dapat memposisikan kapal dalam keadaan seimbang baik dalam keadaan trim ataupun oleng. Dalam perencanaanya adalah dengan memasukkan air sebagai bahan ballast agar posisi kapal dapat kembali pada posisi stabil. Pada tugas akhir ini merancang design sistem ballast, pada saat mendesain sistem ballast diperlukan adanya diagram sistem ballast, dengan permintaan owner digunakan debit (Q) sebesar 200 m3/h kemudian menentukan diameter pipa utama dan pipa cabang sesuai standar JIS G3454 SCH 40 didapatkan DN 200 dan DN 125 kemeduian mencari head loss total untuk mengetahui head pompa, sehingga dapat diketahui daya pompa yang dibutuhkan. Pada sistem ballast kapal tersebut didesain didapatkan nilai head total pompa sebesar 10,230 m pada sistem ballast tersebut sehingga daya pompa yang dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan sistem adalah 5,14 kW.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 7027/D3ME-20/2023 Lokasi TA : 744
Uncontrolled Keywords: System ballast, Diagram sistem ballast, Head total pompa, Daya pompa
Subjects: ME - Teknik Permesinan Kapal > Mesin Kapal
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D3 Teknik Permesinan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 11 Jan 2024 02:35
Last Modified: 11 Jan 2024 02:35
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5283

Actions (login required)

View Item View Item