ANALISIS KETERLAMBATAN DAN OPTIMALISASI JADWAL PENYELESAIAN LAMBUNG KAPAL PENCALANG DENGAN METODE CRITICAL PATH METHOD

Haq, Hanief Faizul (2023) ANALISIS KETERLAMBATAN DAN OPTIMALISASI JADWAL PENYELESAIAN LAMBUNG KAPAL PENCALANG DENGAN METODE CRITICAL PATH METHOD. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0119040050 - Hanief Faizul Haq - Analisis Keterlambatan dan Optimalisasi Jadwal Penyelesaian Lambung Kapal Pencalang dengan Metode i Critical Path Method _i .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Kapal Pencalang merupakan salah satu kapal tradisional yang sempat berjaya di Indonesia yang dahulu digunakan untuk berdagang. Untuk mengenalkan kembali kapal tradisional milik Indonesia, Kemendikbudristek mengadakan Program Revitalisasi Jalur Rempah yang salah satu kegiatannya yaitu membangun kembali Kapal Pencalang. Namun, pada pelaksanaannya tidak berjalan sesuai rencana. Dikarenakan terjadinya beberapa kendala menyebabkan proyek ini mengalami keterlambatan yang salah satunya berdampak saat pembangunan lambung kapal. Durasi awal pembangunan lambung kapal adalah 42 hari namun menjadi 56 hari karena terjadi kendala. Dilakukan optimalisasi pada durasi pembangunan dengan menambahkan jam kerja. Penambahan 2 jam kerja menghasilkan durasi menjadi 47 hari dengan peningkatan biaya menjadi Rp 82.734.375 sedangkan penambahan kerja 3 jam menghasilkan durasi menjadi 40 hari dengan peningkatan biaya menjadi Rp 164.203.125. Penambahan jam kerja 3 jam direkomendasikan karena menghasilkan durasi yang lebih optimal karena menghasilkan durasi yang lebih cepat 2 hari dari durasi rencana. Dilakukan juga analisis untuk kendala dengan metode Check Sheet, Diagram Pareto, dan Fishbone Diagram dan dihasilkan kendala pokok yang disebabkan karena material dan peralatan. Kedua kendala tersebut terjadi karena beberapa penyebab yang terjadi selama pembangunan lambung Kapal Pencalang seperti material langka, peralatan rusak, listrik yang kurang, harga material mahal, dan lain sebagainya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 6987/D4DC-19/2023 Lokasi TA : 711
Uncontrolled Keywords: Kendala, Durasi, Optimalisasi, Lembur, Lambung Kapal
Subjects: DC - Teknik Perancangan dan Konstruksi Kapal > Produksi Kapal (Ship Production)
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D4 Teknik Perancangan dan Kontruksi Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 10 Jan 2024 06:34
Last Modified: 10 Jan 2024 06:34
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5268

Actions (login required)

View Item View Item