PERANCANGAN KAPAL WISATA KATAMARAN UNTUK MENUNJANG PARIWISATA KAWASAN PULAU SEMPU

Yasmin, Nadia Amalia (2023) PERANCANGAN KAPAL WISATA KATAMARAN UNTUK MENUNJANG PARIWISATA KAWASAN PULAU SEMPU. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0119040047 - Nadia Amalia Yasmin - Perancangan Kapal Wisata Katamaran untuk Menunjang Pariwisata Kawasan Pulau Sempu.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB) | Request a copy

Abstract

Kabupaten Malang memiliki banyak sektor wisata yang berbasis alam, salah satunya adalah wisata alam keliling disekitar kawasan Pulau Sempu. Pulau Sempu termasuk cagar alam, namun disekitar kawasan Pulau Sempu terdapat beberapa pantai yang indah dengan air yang jernih. Namun kapal pariwisata yang ada disana masih mempunyai beberapa kekurangan dari segi kenyamanan, desain, dan fasilitas penunjang keselamatan untuk wisatawan. Untuk itu diperlukan rancangan kapal wisata sebagai sarana penunjang transportasi pariwisata kawasan Pulau Sempu. Dalam tugas akhir ini perancangan kapal dimulai dari penentuan ukuran utama kapal. Kemudian membuat rencana garis, rencana umum, perhitungan konstruksi dan dilanjutkan dengan analisa stabilitas dan olah gerak. Hal yang dapat disimpulkan dari tugas akhir ini yaitu kapal wisata memiliki ukuran utama dengan LOA 11 m, lebar 3.4 m, tinggi 1.2 m, dan sarat 0.4 m dengan lambung katamaran. Didapatkan besar displacement adalah 4.685 ton, besar DWT adalah 1.536 ton, dan besar daya mesin yang dibutuhkan adalah 30 hp dengan 2 jumlah mesin. Analisa stabilitas pada 6 kondisi dengan kriteria HSC 2000 Annex 7 Multihull. Kapal direncanakan memenuhi kriteria olah gerak yaitu Olson 1978, sehingga kapal dapat beroperasi dengan baik di perairan daerah operasional kapal. Batasan tinggi gelombang pada kecepatan 7 knot sebesar 3.65 m

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 6985/D4DC-19/2023 Lokasi TA : 709
Uncontrolled Keywords: Kapal wisata, Katamaran, Malang
Subjects: DC - Teknik Perancangan dan Konstruksi Kapal > Desain Kapal (Ship Design)
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D4 Teknik Perancangan dan Kontruksi Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 10 Jan 2024 04:46
Last Modified: 10 Jan 2024 04:46
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5266

Actions (login required)

View Item View Item