OPTIMALISASI DESAIN KAPAL NELAYAN DI WILAYAH PERAIRAN PUGER JEMBER

Putri Arifina, Neilani Fanisa (2023) OPTIMALISASI DESAIN KAPAL NELAYAN DI WILAYAH PERAIRAN PUGER JEMBER. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0119040038 - Neilani Fanisa Putri Arifina - Optimalisasi Desain Kapal Nelayan di Wilayah Perairan Puger Jember.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Perairan Puger Jember memiliki potensi perikanan yang tinggi. Dari Data Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Timur tahun 2020, rata-rata hasil tangkap harian ikan sebesar 20.000 kg dengan nilai produksi mencapai 200-300 juta. Namun, fasilitas penangkap ikan yang dimiliki belum optimal. Umumnya bentuk kapal nelayan tradisonal masih dibuat dengan metode turun-temurun dan belum melalui proses perhitungan empiris. Sehingga dalam penelitian ini dilakukan analisa awal desain kapal tradisional meliputi ukuran utama, stabilitas, dan olah gerak kapal. Hasil analisa menjadi acuan dalam pembuatan alternatif desain. Hasilnya didapatkan ukuran alternatif desain kapal yaitu untuk panjang (L) 18.0 m, lebar (B) 4.4 m, tinggi kapal (H) 2.0 m, dan sarat kapal (T) 1.6 m. Dalam analisa stabilitas telah memenuhi regulasi BKI 2021 for Fishing Vessel dan mendapatkan batasan tinggi gelombang yang aman untuk kapal berlayar yaitu sebesar 2.93 meter. Alternatif desain kapal ini diharapkan dapat menjadi rekomendasi untuk perbaikan desain kapal ikan tradisional di Perairan Puger Kabupaten Jember.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 6978/D4DC-19/2023 Lokasi TA : 702
Uncontrolled Keywords: Kapal Ikan, Kapal Kayu, Perairan Puger Jember
Subjects: DC - Teknik Perancangan dan Konstruksi Kapal > Desain Kapal (Ship Design)
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D4 Teknik Perancangan dan Kontruksi Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 10 Jan 2024 03:05
Last Modified: 10 Jan 2024 03:05
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5259

Actions (login required)

View Item View Item