ANALISIS EFEKTIFITAS PENGELASAN REPLATING LAMBUNG KAPAL SIDE SHELL UNTUK MENENTUKAN RENCANA JAM ORANG

Faza, Farhan Nur (2023) ANALISIS EFEKTIFITAS PENGELASAN REPLATING LAMBUNG KAPAL SIDE SHELL UNTUK MENENTUKAN RENCANA JAM ORANG. Diploma thesis, Politeknik perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0220030009 - Farhan Nur Faza - Analisis Efektifitas Pengelasan i Replating _i Lambung Kapal i Side Shell _i untuk Menentukan Rencana Jam Orang-2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB) | Request a copy

Abstract

Industri galangan kapal di indoneisa sudah berkembang pesat, salah satu perkembanganya dapat dilihat dari sudah banyaknya galangan kapal yang beroperasi di Indonesia guna untuk mendukung transportasi laut dapat berjalan dengan baik. Tentu dalam berjalanya waktu kapal-kapal yang beroperasi pasti memerlukan pemeliharaan dan juga perbaikan. Salah satu bentuk pemeliharaan dan perbaikan yang paling umum terjadi adalah replating atau perbaikan lambung kapal. Pada permasalahan di lapangan sering terjadi ketidakpastian waktu durasi perkerjaan pada proses replating. Serta belum diketahui jumlah elektroda yang pasti ketika melakukan proses replating sehingga masih sering terjadi kekurangan elektroda saat proses pelaksanaan pekerjaan, tentu hal itu dapat menghambat proses replating. Penelitian ini bertujuan untuk melakuakan analisis efektifitas pengelasan welder yang berkerja dalam melakukan replating untuk menentukan rencana jam orang dalam sebuah proses perbaikan kapal dan juga untuk mengetahui jumlah elektroda yang digunakan saat replating ditinjau dari pengelasan welder yang efektif. Pengelasan yang dilakukan pada proses replating di galangan lamongan menggunakan las SMAW dengan jenis kawat E6013 dan kekuatan arus yang digunakan sesuai dengan standart yaitu 160A saat melakukan pengelasan. Dalam melakukan replating pada lambung kapal bagian side shell dilakukan pengelasan dengan dua posisi yaitu posisi 2G dan Juga 3G. Dalam penelitian ini didapatkan total waktu yang dibutuhkan berdasarkan perhitungan rata rata efektitifis waktu pengelasan oleh welder dalam melakukan pengelasan replating side Shell dalam posisi 2G(horizontal) ialah 7334.7 menit dan posisi 3G(Vertikal) ialah 3643.3 menit dan total waktu yang dibutuhkan dalam pengelasan side Shell kapal tongkang R-1023 adalah 10978 menit atau 182 jam dan memiliki efektifitas pengerjaan sebesar 90,57% dengan total jam orang 182 JO. Sedangkan kebutuhan elektroda yang dibutuhkan 359,6 kg atau 72 box dengan per box 5kg.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris :7005/SB-20/2023 Lokasi TA :388
Uncontrolled Keywords: Lambung Kapal, Replating, Pengelasan, Welder, las SMAW.
Subjects: SB - Teknik Bangunan Kapal > Inspeksi Kapal (Ship Inspection)
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D3 Teknik Bangunan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 27 Oct 2023 03:54
Last Modified: 27 Oct 2023 03:54
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5189

Actions (login required)

View Item View Item