REDESIGN SUPPORT DAN ANALISIS TEGANGAN PADA SISTEM PERPIPAAN LINE GAS SALES RECEIVER AKIBAT SOIL SETTLEMENT

Wicaksono, Tegar Aryo (2023) REDESIGN SUPPORT DAN ANALISIS TEGANGAN PADA SISTEM PERPIPAAN LINE GAS SALES RECEIVER AKIBAT SOIL SETTLEMENT. Diploma thesis, Politeknik perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0819040059 - Tegar Aryo Wicaksono - i Redesign Support _i dan Analisis Tegangan Pada i Line Gas Sales Receiver _i akibat i Soil Settlement _i -1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Sistem perpipaan line PG-101-D-12” merupakan sebuah sistem perpipaan line gas sales receiver pada Onshore Receiving Facility (ORF) Muara Karang. Pada line ini terjadi penurunan terhadap tanah dan menimbulkan gap antara support dengan pipa, sehingga support tidak lagi menyangga pipa. Oleh karena itu, perlu dilakukan analisis ulang nilai tegangan dan frekuensi alami pada sistem tersebut menggunakan software. Dari hasil analisis, didapat nilai tegangan sustain sebesar 31860.9 lb/in² dengan allowable stress sebesar 20000 lb/in², dan nilai frekuensi alami 3.32 Hz dengan batas minimum yang diijinkan perusahaan sebesar 4 Hz. Karena hal tersebut perlu dilakukan desain ulang penempatan dan penyesuaian jenis support. Setelah dilakukan desain ulang, nilai tegangan sustain yang didapat sebesar 14363.7 lb/in² ddengan rasio terhadap allowable stress sebesar 71.8% dan untuk tegangan ekspansi termal memiliki nilai sebesar 2826.1 lb/in² dengan rasio terhadap allowable stress sebesar 9.4%. Untuk nilai frekuensi alami setelah dilakukan penempatan ulang dan penyesuaian ulang jenis support didapat nilai sebesar 8.512 Hz. Selain itu, nilai flange leakage pada SDV juga dianalisa untuk memastikan SDV bekerja dengan optimal, dan didapat nilai sebesar 1457.45 lb/in² pada node 110 dan 1471.93 lb/in² pada node 120 dengan batas izin sebesar 1480 lb/in², maka support baru sistem perpipaan tersebut dinyatakan aman dan dapat dilakukan fabrikasi

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris :7437/TP-19/2023 Lokasi TA :458
Uncontrolled Keywords: Flange Leakage, Frekuensi Alami, Analisis Tegangan, Pipe Support
Subjects: TPP - Teknik Perpipaan > Piping Material
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Perpipaan
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 26 Oct 2023 07:16
Last Modified: 26 Oct 2023 07:16
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/5180

Actions (login required)

View Item View Item