ANALISA PERBANDINGAN KEBUTUHAN MATERIAL ANTARA PERENCANAAN DENGAN KEBUTUHAN RIIL DI LAPANGAN PADA BLOK ATR1 KAPAL SSV (Strategic Sealift Vessel)

Ratnaningtyas, Ary Tri (2016) ANALISA PERBANDINGAN KEBUTUHAN MATERIAL ANTARA PERENCANAAN DENGAN KEBUTUHAN RIIL DI LAPANGAN PADA BLOK ATR1 KAPAL SSV (Strategic Sealift Vessel). Diploma thesis, POLITEKNIK PERKAPALAN NEGERI SURABAYA.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kemajuan perkembangan teknologi semakin berkembang dengan adanya sistem pembangunan kapal menggunakan sistem blok. Sistem ini memungkinkan kapal dibangun lebih cepat dibandingkan sistem produksi kapal sebelumnya. Kapal SSV (Strategic Sealift Vessel) termasuk salah satu jenis kapal perang untuk kebutuhan militer maupun non militer yang dibangun dengan sistem blok. Pada proses pembangunan kapal, tidak akan luput dengan kebutuhan material yang digunakan terutama plat dan profil. Pada tugas akhir ini dilakukan sebuah perbandingan jumlah kebutuhan plat dan profil antara perencanaan dengan aplikasi di lapangan. Perbandingan ini dilakukan untuk mengetahui faktor apa saja yang mempengaruhi perbedaan tersebut. Hasil dari perhitungan kebutuhan material secara perencanaan sejumlah 32 lembar plat dengan berat 43.454,13kg dan 168 lonjor Profil L dengan berat 11.136,24kg sedangkan kebutuhan material yang digunakan sejumlah 57 lembar plat dengan berat 79.672,85kg dan 229 lonjor Profil L dengan berat 15.114kg. Faktor yang mempengaruhi selisih jumlah plat maupun profil L adalah kurangnya ketelitian pada proses perencanaan awal dan faktor lainnya adalah adanya perubahan letak ruang atau konstruksi yang di minta oleh owner atau class. Kata kunci : kebutuhan material, perencanaan, sistem blok. Progress of technology development is growing with the development system of the ship using the block system. This system allows ships built faster than the previous ship production systems. Ship SSV (Strategic Sealift Vessel) is one type of warships to the needs of military and non-military built with block system. In the process of construction of the ship, will not escape to the needs of the material used primarily plates and profiles. In this final project a comparison of the number plate needs and profiles between the planning and application in the field. This comparison is done to determine what factors influence these differences. The results of calculation of material requirements planning in a number of 32 pieces of heavy plate with 43.454,13kg and 168 L with a heavy stick Profile 11.136,24kg while the need for the material used some 57 pieces of heavy plate with 79.672,85kg and 229 stalk Profile L weighing 15.114kg. Factors affecting the difference in the number of plates and profiles L is a lack of rigor in the initial planning process and other factors is the changing room layout or construction requested by the owner or class. Keywords: material needs, planning, system block.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Jurusan Teknik Bangunan Kapal > D4 Teknik Perancangan dan Kontruksi Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 12 Sep 2018 01:56
Last Modified: 12 Sep 2018 01:56
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/514

Actions (login required)

View Item View Item