ANALISIS PENURUNAN KADAR ZAT WARNA METILEN BIRU MENGGUNAKAN KOMPOSIT ADSORBEN BERBAHAN DARI TULANG IKAN DAN KARBON AKTIF BIOMASSA SEKAM PADI

Hamidah, Fitria Nur (2023) ANALISIS PENURUNAN KADAR ZAT WARNA METILEN BIRU MENGGUNAKAN KOMPOSIT ADSORBEN BERBAHAN DARI TULANG IKAN DAN KARBON AKTIF BIOMASSA SEKAM PADI. Diploma thesis, Politeknik perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
1019040044 - Fitria Nur Hamidah - Analisis Penurunan Kadar Zat Warna Metilen Biru Menggunakan Komposit Adsorben Berbahan dari Tulang Ikan dan Karbon Aktif Biomassa Sekam Padi-1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Kandungan zat warna metilen biru yang dihasilkan dari proses produksi industri mengakibatkan kerusakan lingkungan terutama di area perairan. Salah satu alternatif yang efektif adalah dengan metode adsorpsi. Adsorben yang digunakan berbahan dari tulang ikan. Daya serap tulang ikan masih rendah sehingga diperlukan kombinasi adsorben organik lain. Limbah sekam padi memiliki kandungan selulosa yang berpengaruh dalam adsorpsi zat warna metilen biru. Penelitian bertujuan untuk menganalisis karakteristik dan kemampuan penyerapan adsorben komposit dari Hidroksiapatit (HAp) tulang ikan dan karbon aktif biomassa sekam padi dalam menurunkan zat warna metilen biru dalam air limbah, serta menganalisis model isoterm adsorpsi. Pengujian dilakukan dengan menggunakan variasi konsentrasi larutan metilen biru (25 dan 50 ppm), pH larutan metilen biru (3, 5, 7, 9), waktu kontak adsorben dengan larutan metilen biru (15, 30, 45, 60, 90, 120 menit), dan rasio komposit adsorben (1:1 dan 1:2). Hasil FTIR pada adsorben hidroksiapatit dari tulang ikan menunjukkan hasil ekstraksi yang diperoleh memiliki gugus O-H, P-O, dan CO32-. Hasil XRD pada adsorben hidroksiapatit dari tulang ikan menunjukkan proses ekstraksi tulang ikan memperoleh fase kristal dengan ukuran kristal 22,449 nm. Hasil BET menunjukkan luas permukaan komposit adsorben (karbon aktif:hidroksiapatit=1:1) sebesar 181,80 m2/g. Hasil SEM pada adsorben komposit optimum (karbon aktif:hidroksiapatit=1:1) menunjukkan memiliki ukuran partikel sebesar 5,373 μm. Hasil penelitian adsorben komposit (karbon aktif:hidroksiapatit=1:1) memiliki efisiensi penyisihan zat warna metilen biru tertinggi sebesar 90,95% pada pH 9, waktu kontak 120 menit dan konsentrasi 25 ppm. Adsorpsi dari kedua adsorben komposit (karbon aktif:hidroksiapatit=1:1 dan 1:2) mengikuti model isotherm Freundlich dengan koefisien determinasi masing-masing sebesar R2=0,9644 dan R2=0,9644.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : Lokasi TA :
Uncontrolled Keywords: Karateristik, Metilen Biru, Adsorpsi, Tulang Ikan, Sekam Padi, Komposit
Subjects: PL - Teknik Pengolahan Limbah > Analisa limbah cair
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Pengolahan Limbah
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 15 Aug 2023 04:30
Last Modified: 15 Aug 2023 04:30
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/4929

Actions (login required)

View Item View Item