ANALISA PERBANDINGAN EFISIENSI METODE SACP DAN ICCP UNDERGROUND PIPE SISTEM PERPIPAAN FIRE FIGHTING – PLTGU BEKASI

Rizal, Fadhilla Farhan Zyam (2022) ANALISA PERBANDINGAN EFISIENSI METODE SACP DAN ICCP UNDERGROUND PIPE SISTEM PERPIPAAN FIRE FIGHTING – PLTGU BEKASI. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0818040027 - Fadhilla Farhan Zyam Rizal - Analisa Perbandingan Efisiensi Metode SACP dan ICCP Underground Pipe Sistem Perpipaan Fire Fighting - PLTGU Bekasi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Perusahaan PLTGU Bekasi memiliki pipa pemadam kebakaran dalam tanah menggunakan pipa A53 grade B yang memiliki posisi dekat dengan laut sehingga mudah memiliki potensi korosi yang cukup besar. Perlindungan korosi tambahan masih diperlukan untuk membuat pipa lebih tahan lama meskipun pipa bawah tanah sudah dilapisi. Oleh karena itu, perlindungan korosi dengan anoda tambahan diperlukan untuk melindungi pipa. Terdapat dua jenis proteksi korosi yang dibandingkan yaitu antara SACP (Sacrificial Anode Cathodic Protection) dan ICCP (Impressed Current Cathodic Protection) untuk mengetahuin effisiensinya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yakni immersion test dan perhitungan manual mengacu pada data perusahaan. Pengujian immersion menggunakan metode weightloss mengacu pada standar ASTM G31, dilakukan selama 336 jam dengan larutan HNO 3 dan NaCl yang disesuaikan dengan data tanah. Sedangkan perhitungan lifetime mengacu pada standar API 570. Perhitungan segi teknis dan ekonomis dilakukan untuk menentukan jumlah anoda dan selisih biaya antara SACP dan ICCP. Perhitungan Teknis dari pengujian immersion test dan perhitungan manual didapatkan laju korosi sebesar 0,013036234 mm/tahun. Dengan pipa berdiameter 6”, hasil remaining lifetime untuk SACP sebesar 255 tahun dan ICCP sebesar 336 tahun. Pada pipa berdiameter 8”, hasil remaining lifetime untuk SACP sebesar 256 tahun dan untuk ICCP sebesar 337 tahun sedangkan jumlah anoda yang dibutuhkan SACP sebesar 123 buah dan ICCP sebesar 24 buah. Dari perhitungan ekonomis didapatkan biaya total SACP sebesar Rp. 479.500.000.- sementara ICCP didapatkan biaya total sebesar Rp. 357.898.800.- sehingga selisih biaya antara SACP dan ICCP sebesar Rp. 121.601.200.-. Berdasarkan hasil perhitungan teknis dan ekonomis tersebut diketahui jika metode proteksi korosi yang effisien untuk pipa pemadam kebakaran dalam tanah adalah ICCP.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: NO. INVENTARIS : 6746/TP-18/2022 LOKASI TA : 406
Uncontrolled Keywords: Underground Pipe, SACP, ICCP, Immersion test, Analisis Perbandingan.
Subjects: TPP - Teknik Perpipaan > Piping design & Strees Analysis
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Perpipaan
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 11 Jan 2023 07:12
Last Modified: 11 Jan 2023 07:12
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/4714

Actions (login required)

View Item View Item