RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING DAN PROTEKSI MOTOR INDUKSI 3 FASA TERHADAP GANGGUAN BERBASIS MIKROKONTROLLER

RAHMAN, MUH. ADITYA (2022) RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING DAN PROTEKSI MOTOR INDUKSI 3 FASA TERHADAP GANGGUAN BERBASIS MIKROKONTROLLER. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0419030005 - Muh. Aditya Rahman - Rancang Bangun Sistem Monitoring dan Proteksi Motor Induksi 3 Fasa terhadap Gangguan Berbasis Mikrokontroller.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Kerusakan pada motor induksi tiga fasa seringkali disebabkan oleh berbagai gangguan. Gangguan-gangguan yang sering terjadi biasanya berupa unbalance voltage, overvoltage, under voltage, over current dan over heating. Dampak dari gangguan ini menimbulkan kerugian bagi pengguna, sehingga diperlukan sistem proteksi yang dapat menjaga keandalan motor listrik induksi 3 fasa. Dengan mendeteksi gangguan unbalance voltage, over voltage, dan under voltage yang melalui sensor tegangan pada masing-masing fasa, sensor arus untuk mendeteksi gangguan over current, dan sensor suhu untuk mendeteksi gangguan overheating. Semua sensor ini nantinya akan diproses pada arduino mega 2560. Apabila terdapat gangguan maka secara otomatis SSR akan mematikan sistem. Alat ini juga diengkapi dengan monitoring tegangan, arus, suhu, dan kecepatan serta dapat melakukan monitoring dari jarak jauh agar dapat mempermudah pekerjaan manusia. Hasil penelitian untuk unbalance voltage sebesar 1 %, over voltage sebesar 230 V pada masing-masing fasa, under voltage sebesar 200 V pada masing-masing fasa, over current sebesar 3 A, dan over heat sebesar 40 ºC. Hasil akhir penelitian ini menunjukkan sistem proteksi yang dirancang lebih baik digunakan untuk motor induksi tiga fasa

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: NO. INVENTARIS : 6501/D3PE-19/2022 LOKASI TA : 627
Uncontrolled Keywords: Motor induksi 3 fasa, unbalance voltage, overvoltage, under voltage, overcurrent.
Subjects: PE - Teknik Kelistrikan Kapal > Mesin Listrik dan Elektronika Daya
Divisions: Jurusan Teknik Kelistrikan Kapal > D3 Teknik Kelistrikan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 05 Jan 2023 04:12
Last Modified: 05 Jan 2023 04:12
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/4570

Actions (login required)

View Item View Item