STUDI EKSPERIMEN PENGARUH MODIFIKASI BESAR SUDUT SUDU PADA PADDLE WHEEL AERATOR TERHADAP DISSOLVED OXYGEN UNTUK TAMBAK UDANG

Fatih, Muhammad Abid Al (2022) STUDI EKSPERIMEN PENGARUH MODIFIKASI BESAR SUDUT SUDU PADA PADDLE WHEEL AERATOR TERHADAP DISSOLVED OXYGEN UNTUK TAMBAK UDANG. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0318040056 - Muhammad Abid Al Fatih - Studi eksperimen pengaruh modifikasi besar sudut sudu pada i paddle wheel aerator _i terhadap i dissolved oxygen _i untuk tambak udang.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Permasalahan utama yang sering ditemukan dalam kegagalan tambak udang adalah buruknya kualitas air selama masa pemeliharaan. Hal yang mempengaruhi buruknya kualitas air yang salah satunya perihal oksigen yang rendah. Salah satu hal yang penting dalam budidaya udang di tambak adalah sumber DO (dissolved oxygen). Paddle wheel aerator merupakan salah satu sarana penunjang dalam sistem tambak budidaya intensif dikarenakan dapat menghasilakan DO yang sangat dibutuhkan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen pada miniatur untuk mencari konsumsi daya, luas area DO dan kadar DO, dengan bantuan software Solidworks untuk membuat 3D model paddle wheel aerator dan Ultimaker Cura untuk di convert ke mesin 3D printer. Pada pengujian kali ini dilakukan secara berskala 1:10 dan terdapat tiga variasi sudut 15°, 35°, 55° dengan tiga variasi kecepatan rpm 108, rpm 300, dan rpm 500. Eksperimen dilakukan di aquarium berukuran 60 cm × 100 cm × 15 cm dengan kedalaman air 10 meter menggunakan alat bantu RPM Adjuster Tacho meter, gliter, dan DO meter. Dari hasil pengujian didapatkan bahwa konsumsi daya listrik terkecil yang dihasilkan adalah kincir 35°. Sedangkan konsumsi daya adalah Kincir 15°. Dalam waktu 15 menit luas area aliran air terluas adalah kincir 15° terutama saat kecepatan 300 rpm. Sedangkan luas area aliran air terkecil adalah kincir 55°. Untuk DO tertinggi dihasilkan oleh kincir 35° yaitu mencapai batas kondisi terbaik untuk pertumbuhan yang baik yaitu 8 mg/L pada kecepatan 300 rpm. Sedangkan untuk DO kincir 15 dan 55° tidak memiliki perbedaan yang signifikan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: NO. INVENTARIS : 6485/D4ME-18/2022 LOKASI TA : 723
Uncontrolled Keywords: Aerator, Experiment, Paddle wheel aerator, Miniature
Subjects: ME - Teknik Permesinan Kapal > Mesin Kapal
Divisions: Jurusan Teknik Permesinan Kapal > D4 Teknik Permesinan Kapal
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 04 Jan 2023 04:50
Last Modified: 04 Jan 2023 04:50
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/4527

Actions (login required)

View Item View Item