RANCANG BANGUN PENGENDALIAN KUALITAS AIR PADA BUDIDAYA IKAN NILA MERAH MENGGUNAKAN METODE FUZZY LOGIC DENGAN SISTEM MONITORING BERBASIS INTERNET OF THINGS

Purnomo, Achmad Dani Rusdian (2021) RANCANG BANGUN PENGENDALIAN KUALITAS AIR PADA BUDIDAYA IKAN NILA MERAH MENGGUNAKAN METODE FUZZY LOGIC DENGAN SISTEM MONITORING BERBASIS INTERNET OF THINGS. Diploma thesis, Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya.

[img] Text
0917040001 - Achmad Dani Rusdian Purnomo - Rancang Bangun Pengendalian Kualitas Air pada Budidaya Ikan Nila Merah Menggunakan Metode (i)Fuzzy Logic(_i) dengan Sistem (i)Monitoring(_i) Berbasis (i)Internet of Things(_i).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Kegiatan budidaya yang dilakukan secara intensif akan menyebabkan kualitas air menurun karena menyebabkan pH tidak stabil, tingkat kekeruhan tinggi, dan kandungan amonia meningkat. Dari permasalahn tersebut penulis memiliki solusi yaitu membuat sebuah sistem monitoring dan kontrol secara otomatis yang dapat membantu mengendalikan kualitas air budidaya. Sistem ini terdiri atas sensor pH, sensor DS18B20, sensor HC-SR04, sensor kekeruhan, sensor MQ-135, Wemos D1 R32, pompa air, motor servo, dan ESP-32 camera. Terdapat aplikasi Android yang berfungsi untuk memantau dan mengendalikan sistem secara manual atau otomatis. Pada sistem diterapkan metode logika fuzzy untuk mendapatkan nilai kendali suhu sebesar 27-29°C, kadar pH sebesar 6.5 – 8.5 dan kekeruhan kurang dari 32 NTU. Dari pengujian sistem didapatkan hasil untuk menurunkan suhu dari 34 °C menjadi 27 – 29°C memerlukan 180 menit, untuk menjaga kadar pH dari 9 menjadi ph 6.5 – 8 memerlukan 180 menit dan menjaga kekeruhan air dari 40.3 NTU hingga kurang dari 32 NTU memerlukan 187 menit. Pada pengujian pemantauan dan kendali melalui Android diperoleh hasil hampir keseluruhan uji coba berhasil. Pengisian baterai dengan panel surya 50 waat-peak memerlukan 3.5 jam sedangkan untuk menghabiskannya memerlukan 1.6 jam dengan beban 50 watt. Pengiriman data ke database mengalami delay sebesar 10 detik dan packet loss sebesar 1.18%

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: No. Inventaris : 6046/TO-17/2021 Lokasi TA : 400
Uncontrolled Keywords: Kualitas Air, Fuzzy logic, kadar pH, Suhu, Kekeruhan
Subjects: TO - Teknik Otomasi > Prototype
Divisions: Jurusan Teknik Kelistrikan Kapal > D4 Teknik Otomasi
Depositing User: Unnamed user with email repository@ppns.ac.id
Date Deposited: 03 Jun 2022 08:23
Last Modified: 03 Jun 2022 08:23
URI: http://repository.ppns.ac.id/id/eprint/4201

Actions (login required)

View Item View Item